Jayapura (Antara Papua) - Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Papua Yanni, mengapresiasi pelaksanaan Musyawarah Olahraga Nasional (Musornas) KONI yang digelar di Papua sejak 28 November 2015.

"Pelaksanaan Musornas KONI di Papua menunjukan bahwa Papua saat ini berbeda dengan Papua di masa lalu, karena sebelumnya hampir tidak pernah ada even nasional yang diselenggarakan di Papua. Ini suatu kebanggaan tersendiri bagi kita semua," ujarnya, di Jayapura, Minggu.

Yanni pun memberi apresiasi kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Papua yang dianggapnya sukses dalam menghadirkan berbagai even nasional di Papua.

"Secara khusus kita patut memberikan apresiasi kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Lukas Enembe dan Klemen Tinal, karena dibawah kepemimpinannya, berbagai even nasional mulai diselenggarakan di Papua," ucap dia.

"Saya kira ini menunjukan bahwa Papua mulai bangkit dan mandiri sebagai visi beliau berdua yaitu Papua bangkit, mandiri dan sekahtera. Visi ini tidak lagi sekedar slogan tapi mulai terwujud secara nyata, ini yang patut kita apresiasi," sambungnya.

Yanni yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua III DPR Papua berharap, penyelenggaraan Musornas KONI di Papua bisa membawa perubahan bagi dunia olahraga di Indonesia.

"Saya berharap Musornas KONI 2015 ini menjadi tonggak kebangkitan olah raga nasional yang semakin terpuruk. Jadi olah raga kita harus bangkit dari tanah papua," kata Yanni.

Sementara itu ia mengaku terkejut ketika dipilih sebagai salah satu pimpinan sidang dalam ajang yang akan mencari Ketua Umum KONI periode 2015-2019 tersebut.

"Secara pribadi tentu saya bangga dan terharu karena saya sebagai salah satu fungsionaris PB IPSI dari papua dipercayakan menjadi pimpinan sidang. Mudah mudahan ini juga menjadi catatan tersendiri bahwa kita di papua tidak kalah dengan daerah lain," ujarnya.

"Untuk itu saya akan berusaha melaksanakan tugas saya selaku pimpinan sidang secara maksimal dan mengawal musornas ini berlangsung dengan tertib dan lancar," tambah Yanni. (*)

Pewarta : Pewarta: Dhias Suwandi
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024