Jayapura (Antara Papua) - Pemerintah Provinsi Papua melalui Dinas Ketahanan Pangan berupaya mendistribusikan bahan pangan pokok seperti gula pasir dan beras untuk menstabilkan harga bahan pangan pokok agar tersedia bagi masyarakat.

"Ada salah satu bidang di Dinas Ketahanan Pangan Provinsi yaitu Distribusi, sedangkan pada Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura itu fokusnya pada produksi dan kami ditugaskan untuk mendistribusikan bahan pangan pokok," kata Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Papua Roberth Eddy Purwoko, di Jayapura, Selasa.

Pihaknya ditugaskan untuk mendistribusikan bahan pangan pokok agar bisa tersedia bagi masyarakat.

"Upaya pendistribusian bahan pangan pokok yang sudah kami lakukan seperti membangun dua Toko Tani Indonesia pada dua daerah, yakni Toko Tani Indonesia di Merauke dan Toko Tani Indonesia di Jayapura," ujarnya lagi.

Di Merauke, kata dia, Toko Tani itu menyediakan bahan pangan pokok berupa beras dan bahan pangan pokok lainnya seperti gula pasir untuk memenuhi kebutuhan warga yang berdomisili di Merauke dan kabupaten sekitarnya.

Selain itu, kata dia, dalam rangka untuk menstabilkan harga bahan pangan pokok. "Jadi kami menjual bahan pokok itu di bawah harga pasar, itu yang kami lakukan," ujarnya pula.

Roberth menambahkan, Toko Tani di Jayapura menyediakan bahan pangan pokok beras dan bahan pangan pokok lainnya seperti gula untuk pemenuhan kebutuhan warga yang berdomisili di Kota Jayapura dan sekitarnya.

Sebelumnya, Roberth menuturkan pihaknya fokus pada ketersediaan bahan pangan yang bersumber dari pangan lokal, mengarah pada upaya membangun kampung mandiri pangan lestari.

Pembangunan kampung mandiri pangan lestari mengandalkan peran serta ibu rumah tangga dalam mengembangkan tanaman lokal. (*)

Pewarta : Pewarta: Musa Abubar
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024