Jayapura (ANTARA) - Pangdam XII Cenderawasih Mayjen TNI Yoshua Sembiring dan Kapolda Papua Irjen Pol Rudolf Rodja menghadiri pertemuan dengan warga Nusantara di Jayapura, Sabtu.

Pertemuan diikuti  50 orang itu berlangsung dengan penuh kekeluargaan yang ditandai dengan tanya jawab.

Kapolda Papua Irjen Pol Rudolf Rodja seusai pertemuan mengakui dalam kegiatan tersebut banyak pertanyaan terkait penanganan aksi demo dan perlu adanya evaluasi bersama menyikapi persoalan tersebut.

Dalam pertemuan itu juga disepakati masyarakat menjaga wilayah masing-masing dan TNI-Polri harus mampu memberikan rasa aman kepada masyarakat,  yang dalam pertemuan tersebut masyarakat mengaku merasa kurang dilayani selama ini.

“TNI-Polri akan menjaga dan mengamankan warga dan diharap masyarakat percaya,” ujar Irjen Pol Rodja.

Sementara itu Wakil Ketua Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Darwis Masih mengharapkan adanya kerja sama antara TNI-Polri agar tercipta kondisi yang aman dan damai.

"Kita semua orang Papua karena sudah lama tinggal dan mencari makan di Papua sehingga berharap insiden yang terjadi kemarin tidak terulang lagi, diharapkan TNI-Polri dapat memberikan rasa aman," ucapnya.

“Mari kita semua menjaga kedamaian yang selama ini sudah tercipta,” ajak Darwis Masih.

Pewarta : Evarukdijati
Editor : Editor Papua
Copyright © ANTARA 2024