Meulaboh (ANTARA) - Staf khusus Presiden Republik Indonesia dari kalangan milenial, Gracia Billy Mambrassar memastikan dirinya menjadi pembina di inkubator bisnis dan teknologi (IBT) di Universitas Teuku Umar (UTU) Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat.

Dalam surat bernomor M.030/SKP.AJ/01/2020 dengan kop dari Sekretaris Kabinet Republik Indonesia, Staf Khusus Presiden menyatakan kesediannya untuk menjadi Pembina IBT guna mendorong percepatan pembangunan di daerah dengan melibatkan generasi muda dengan berperan aktif sebagai entrepreneur muda.

“Keberadaan saya sebagai pembina akan melakukan supervisi kegiatan IBT dan mengkoneksikan IBT dengan pemangku kepentingan terutama di level kementerian terkait. Sehingga mempercepat proses akselerasi program-program yang telah disusun oleh IBT Universitas Teuku Umar,” kata Billy dalam keterangan tertulis diterima di Meulaboh, Selasa.

Menurutnya, menjadi pembina di IBT Universitas Teuku Umar Meulaboh tersebut selaras dengan semangat Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo yang menitikberatkan pada peran pemuda untuk menjadi penggerak dalam membantu usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) terkoneksi dengan digitalisasi bisnis (e-UMKM).

Billy yang yang sempat berkunjung ke Kampus Universitas Teuku Umar di Meulaboh, pada 9 Desember 2019 lalu mengaku terkesan dengan konsep IBT yang ditawarkan oleh Rektor Universitas Teuku Umar, Prof Jasman J Ma’ruf sebagai garda terdepan dalam mewujudkan program antara kampus dan dunia usaha, katanya.

Billy juga mengaku dalam waktu dekat akan kembali ke Meulaboh, Ibukota Kabupaten Aceh Barat untuk meninjau rencana pembentukan IBT di UTU Meulaboh.

Sementara itu, Rektor Universitas Teuku Umar (UTU) Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat, Prof Jasman J Ma’ruf mengatakan pembentukan IBT tersebut pihaknya ingin mendorong anak muda untuk berpikir, bertindak dan berbuat kreatif melalui wadah tersebut.

Ia secara khusus mengajak staf khusus Republik Indonesia Gracia Billy Mambrassar untuk menjadi pembina unit inkubator bisnis dan teknologi (IBT) Universitas Teuku Umar, yang merupakan unit terdepan dalam mewujudkan visi dan misi universitas, terutama misi untuk membumikan semangat kewirausahaan di kalangan generasi muda (milenial).

Pewarta : Teuku Dedi Iskandar
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024