Timika (ANTARA) - Prajurit TNI Babinsa Koramil 1710-02/Timika Sertu Philipus bersama Peltu Mustajib sedang berkunjung ke kantor kelurahan serta menyambangi masyarakat binaan di kelurahan Kamoro Jaya Distrik Wania Kabupaten Mimika dalam rangka melaksanakan komunikasi sosial, Sabtu.

Sertu Philipus mengatakan, komunikasi sosial merupakan salah satu metode Binter TNI AD yang dapat dilaksanakan secara teratur agar tercapai tujuan sesuai yang diharapkan.

"Melalui komunikasi  sosial aparat Tteritorial harus dapat mempelajari serta menafsirkan situasi apapun yang akan dihadapi. dan mengatasi masalah yang terjadi,"ujarnya.

Sertu Philipus menambahkan aparat teritorial akan selalu mengadakan koordinasi dengan masyarakat guna bertukar informasi yang berkembang di wilayah binaan dalam deteksi dini dan cegah dini setiap ada pekembangan di wilayah.

"Dengan Komsos yang dilaksanakan secara rutin diharapkan terjadi sinergitas antara Apter, warga dan aparat desa sehingga tercipta situasi wilayah yang selalu aman,"katanya.

 

Pewarta : Muhsidin
Editor : Editor Papua
Copyright © ANTARA 2024