Wamena (ANTARA) - Progres pembangunan fisik kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Kodim 1702 di Distrik Ibele, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua sudah mencapai  77 persen.

Danki Satgas TMMD Distrik Ibele Lettu Inf Pramono melalui siaran pers  diterima Antara, Senin, mengatakan hingga saat ini sedang dilakukan pemasangan panel pintu dan jendela pada tiga bangunan yang dikerjakan personel Satgas TMMD Kodim 1702/Jayawijaya

"Prosesnya masih berlangsung pada bagian-bagian utama bangunan, namun untuk sekarang kita fokuskan pada pemasangan daun pintu dan jendela. Pembangunan dari ke tiga sasaran sampai saat ini rata-rata sudah mencapai 77 persen," katanya.

Ia memastikan pada hari ke 13 program itu, pembangunan berjalan lancar dan mendapat dukungan yang baik dari pemerintah distrik maupun masyarakat.

"Sejauh ini kita bekerja secara maksimal dan tidak ada kendala yang berarti. Bahanpun selalu terpenuhi dengan lancar," katanya.

Sebelumnya Pasiter Kodim 1702/Jayawijaya Kapten Inf Aprin mengatakan meskipun libur, personel satgas TMMD bersama masyarakat tetap berkerja. Hal ini dilakukan agar pembangunan satu barak dan dua rumah sehat ini segera tuntas.

"Setiap prajurit harus selalu siap dalam segala situasi dan kondisi apapun, termasuk bekerja di hari libur. Kita sebagai prajurit senantiasa harus melaksanakan perintah. Ini dilakukan untuk percepatan pencapaian target TMMD khususnya sasaran fisik," kata Kapten Aprin.
 
Ia menegaskan bahwa semua prajurit yang tergabung dalam satgas TMMD sudah memahami penugasan tersebut sehingga mereka bekerja semangat dan bersinergi dengan masyarakat.

Pewarta : Marius Frisson Yewun
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024