Jayapura (ANTARA) - Dinas Kesehatan Provinsi Papua pada Senin menerima 73 ribu vial vaksin COVID-19 untuk pelaksanaan vaksinasi tahap kedua.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi Papua Aaron Rumainum mengatakan bahwa kiriman vaksin yang baru tiba akan disalurkan ke Kota Jayapura sekitar 23.420 vial, Kabupaten Merauke sebanyak 1.000 vial, Kabupaten Asmat sebanyak 900 vial, dan Kabupaten Jayapura sebanyak 500 vial.

Ia mengatakan bahwa sebelumnya sebanyak 70 ribu vial vaksin COVID-19 dikirim ke kabupaten-kabupaten yang sedang melaksanakan vaksinasi.

"Kami berharap 70 ribu vial vaksin yang sudah didistribusikan ke masing-masing kabupaten bisa dihabiskan secepatnya," katanya.

Mengenai stok vaksin COVID-19 yang masa kedaluwarsanya dimajukan menjadi 20 Maret 2021, ia mengatakan, "Vaksin itu sementara ada di Kota Jayapura dan kami pikir itu pasti habis." 

Dia mengatakan bahwa dinas juga sudah berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten yang mendapat pasokan vaksin tersebut seperti Pemerintah Kabupaten Nabire agar segera menggunakannya sampai habis.

Pewarta : Hendrina Dian Kandipi
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024