Sentani (ANTARA) - Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Jayapura, Papua memfasilitasi 41 warga adat pada lokasi pembangunan tower Base Transceiver Station (BTS) di daerah ini untuk mengikuti pelatihan penjualan pulsa.

Kepala Dinas Kominfo Jayapura Gustav Griapon di Sentani, Senin, mengatakan bahwa pelatihan penjualan pulsa sebagai bentuk pemberdayaan kepada masyarakat adat yang telah hibahkan tanahnya untuk dibangun tower BTS.

“Kami dari Kominfo Kabupaten Jayapura telah melakukan pertemuan bersama perwakilan PT Papua Inti Seluler Sab Brand Sentani sebagai pihak yang akan memberikan pelatihan penjualan pulsa bagi masyarakat,” katanya.

Menurut Gustav, sebelum masyarakat melakukan penjualan pulsa di kampung masing-masing terlebih dahulu akan dilatih cara operasi sistem penjualan serta pengembangannya.

“Jadi akan ada sebanyak 41 orang yang dilatih oleh PT Papua Inti Seluler Sab Brand Sentani, kami sudah bertemu langsung dan disambut baik oleh Supervisor Consumer Sales Operasion Eldio Maulana,” ujarnya.

Dia menjelaskan pertemuan yang terjadi antara pihaknya bersama PT Papua Inti Seluler membahas segala persiapan pelatihan penjualan pulsa bagi 41 masyarakat adat dari Kabupaten Jayapura tersebut.

“Jadi masyarakat kita ini menghibahkan tanah mereka guna pembangunan tower BTS Non 3T Bakti Kominfo untuk itu sebagai bentuk perhatian dan pemberdayaan terhadap masyarakat maka mereka akan dilatih untuk berjualan pulsa,” katanya lagi.

Dia menambahkan rencana pelaksanaan pelatihan penjualan pulsa akan dilakukan pada 22-24 Mei 2023 di Sentani, Kabupaten Jayapura.

“Kami berharap melalui pelatihan penjualan pulsa karena adanya pembangunan tower selain mempermudah akses informasi juga berdampak ekonomis bagi masyarakat setempat,” ujarnya lagi.

 

 


Pewarta : Agustina Estevani Janggo
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024