Sentani (ANTARA) - Penjabat (Pj) Bupati Jayapura Semuel Siriwa meminta Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) segera membayar tambahan penghasilan pegawai (TPP) triwulan III 2024.

“Nominalnya kami tidak hafal berapa besar, tetapi informasi yang didapat bahwa sampai triwulan IV TPP 2023 dan Triwulan II dan III 2024 pun belum dibayarkan,” kata Penjabat Bupati Jayapura Semuel Siriwa di Sentani, Minggu.  

Menurut Penjabat Bupati Siriwa, telah meminta kepada BPKAD untuk segera membayarkan TPP kepada ASN di 54 organisasi perangkat daerah (OPD) Kabupaten Jayapura.

“Kami sudah melakukan pertemuan untuk mencari solusi agar TPP segera dibayarkan sesuai dengan kemampuan daerah,” ujarnya.

Dia menjelaskan tambahan penghasilan pegawai atau TPP yang dibayarkan kepada setiap Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Jayapura bersumber dari Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Sementara PAD yang masuk atau terealisasi Januari-Agustus 2024 baru mencapai 50 persen maka proses pembayaran TPP agak tersendat,” katanya.

Dia mengharapkan TPP triwulan IV 2023 dan triwulan II segera dibayarkan sehingga ASN Kabupaten Jayapura terus semangat dalam menjalankan tugas-tugasnya.

“Kami berharap ASN tetap semangat dalam melaksanakan tugas karena TPP pasti akan dibayarkan sesegara mungkin,” ujarnya.

 

Pewarta : Yudhi Efendi
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024