Jakarta (ANTARA) - Halte TransJakarta Dukuh Atas 2 berpindah lokasi layanan ke halte sementara yang berjarak 200 meter dari halte semula mulai Rabu.

Perpindahan lokasi tersebut sehubungan dengan pembangunan integrasi Light Rail Transit (LRT) Jabodetabek yang dilakukan di sekitar kawasan Dukuh Atas.

"Selain perpindahan layanan pelanggan ke halte sementara, TransJakarta juga mengalami perubahan rute, khususnya rute-rute yang melintas di lokasi," ujar Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT TransJakarta Nadia Diposanjoyo dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Rabu.

Nadia menjelaskan ada dua rute yang mengalami perubahan yaitu Koridor 4 (Pulogadung - Dukuh Atas 2) dan Koridor 6 (Ragunan - Dukuh Atas 2).

Untuk Pulogadung - Tosari, mulai dari halte Pulogadung hingga Dukuh Atas selepas UP Pejompongan bus belok kiri menuju Jl. Sudirman, kemudian memasuki halte Tosari.

Baca juga: Tarif tiga moda transportasi di DKI dipastikan tetap

Baca juga: Transjakarta tambah bus destinasi wisata libur natal dan tahun baru

Baca juga: Transjakarta sebut masyarakat sambut positif sistem 'wayfinding'


Untuk arah sebaliknya, setelah melakukan layanan di halte Tosari bus langsung keluar jalur kemudian memasuki Jl.Blora via Jl.Latuharhari - Halimun.

Selanjutnya bus akan belok kanan sampai lampu merah Halimun lalu belok kiri hingga masuk jalur koridor 4 (Pulogadung - Dukuh Atas).

Nadia menambahkan halte TransJakarta Dukuh Atas yang biasanya melakukan penaikan dan penurunan pelanggan saat ini tidak dapat dilakukan seperti biasanya.

“Negatif pelayanan ini untuk rute 6A (Ragunan - Monas via Kuningan),” kata Nadia.

Pembangunan proyek LRT juga berimbas pada pelayanan koridor 6 (Ragunan - Dukuh Atas). Dalam hal ini, pihak kami melakukan perpendekan rute untuk sementara.

Untuk rute Koridor 6 rute Ragunan - Dukuh Atas mengalami perpendekan rute hanya menjadi Ragunan - Halimun.

Terkait adanya perubahan tersebut, Nadia menghimbau bagi para pelanggan yang ingin menuju arah Pulogadung bisa melakukan transit untuk sampai ke lokasi tujuan.

Pelanggan bisa menuju Halte Tosari lebih dulu untuk bisa melanjutkan perjalanan menuju Pulogadung.

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan dan Livia Kristanti
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2019