Jakarta (ANTARA) - Lima berita politik pada Rabu (12/8) yang masih menarik untuk dibaca dan menjadi perhatian publik, mulai dari partai Amanat Nasional (PAN) resmi mencalonkan Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa hingga imbauan Presiden Jokowi untuk Pramuka.

1. PAN resmi dukung Gibran-Teguh di Pilkada Surakarta

Jakarta (ANTARA) - Wakil Ketua Umum DPP PAN Viva Yoga Mauladi mengatakan partainya secara resmi mencalonkan Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa sebagai calon wali kota dan wakil wali kota Surakarta (Solo) di Pilkada Serentak 2020.

Selengkapnya di sini


2. Wapres: Pemberian ASI pada anak turunkan prevalensi kekerdilan

Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengatakan pemberian air susu ibu (ASI) pada anak turut berperan menurunkan prevalensi kekerdilan atau "stunting" pada anak karena ASI memenuhi kebutuhan gizi pada 1.000 hari pertama kehidupan anak.

Selengkapnya di sini


3. Presiden Jokowi ajak Pramuka buat gerakan pada masa pandemi

Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo mengajak anggota Pramuka membuat dua gerakan nasional yaitu gerakan kedisiplinan dan kepedulian pada masa pandemi COVID-19.

Selengkapnya di sini


4. Panglima TNI berikan penghargaan kepada Satgas Pamtas RI-PNG

Jakarta (ANTARA) - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memberikan penghargaan dengan menyematkan Satya Lencana Wira Dharma kepada Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-Papua Nugini (PNG).

Selengkapnya di sini


5. Wakapolri ditunjuk jadi Wakil Ketua Pelaksana II Komite PCPEN

Jakarta (ANTARA) - Wakil Kepala Kepolisian RI (Wakapolri) Komjen Pol. Gatot Eddy Pramono ditunjuk menjadi Wakil Ketua Pelaksana II Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional.

Selengkapnya di sini

Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Joko Susilo
Copyright © ANTARA 2020