Jakarta (ANTARA) - Manchester United (MU) yakin pada akhirnya bakal mencapai kesepakatan dengan Borussia Dortmund mengenai transfer Jadon Sancho jika sudah sampai ke tahap negosiasi fee transfer dengan klub Bundesliga itu, kata beberapa sumber kepada ESPN.

Menurut sumber-sumber itu, Manchester United masih berusaha kuat mendapatkan Jadon Sancho dari Dortmund musim panas ini, tetapi masih terbentur dengan syarat-syarat personal dengan pihak pemain.

Selama ini kesepakatan dengan Dormund masih terhalang oleh negosiasi fee agent dengan perwakilan sang pemain, sambung sumber-sumber itu.

United sendiri sudah mendapatkan lampu hijau dari Dortmund untuk berbicara langsung dengan pemain sayap Inggris itu dan perwakilannya, sekalipun kontak langsung antara kedua klub terhambat oleh jalan buntu dengan kubu Sancho.

Baca juga: Sancho tidak akan ke mana-mana, kata bos Dortmund Watzke
Baca juga: Peluang dapatkan Sancho makin kecil, MU beralih ke Ousmane Dembele


Menurut sumber-sumber, masih belum bertemunya ekspektasi kubu Sancho dengan tawaran harga United untuk pemain berusia 20 tahun itu. Bayaran yang diminta agen pemain dianggap terlalu mahal oleh United.

Manajer United Ole Gunnar Solskjaer sudah menjadikan Sancho sebagai buruan utama transfer musim panas ini.

Namun klub juga sedang mencari tambahan untuk bagian lain dari skuad termasuk pemain yang tidak begitu mahal karena United kehilangan pendapatan 4-5 juta pound dari setiap pertandingan kandang yang harus tanpa penonton gara-gara COVID-19. Juga ada pandangan yang berkembang dalam tubuh manajemen Old Trafford untuk menjalankan strategi transfer yang mengakomodasi situasi keuangan selama pandemi.

Sekalipun tenggat waktu dari Dortmund sudah lewat, sumber-sumber mengatakan bahwa United tetap bertekad kuat memboyong Sancho ke Old Trafford.

Baca juga: Dortmund tutup pintu peluang MU dapatkan Jadon Sancho
Baca juga: Jadon Sancho ikuti pemusatan latihan Borussia Dortmund di Swiss

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2020