New York (ANTARA) - Ketika China dan Amerika Serikat (AS) berseteru di Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) minggu ini karena COVID-19 dan iklim, salah satu negara terkecil di dunia meminta kedua negara itu meredakan ketegangan.

"Mikronesia meminta teman-teman Amerika dan China kami untuk memperkuat kerja sama dan persahabatan mereka satu sama lain untuk mencapai yang terbaik bagi masyarakat global kita," kata Presiden Negara Federasi Mikronesia David Panuelo kepada Majelis Umum PBB dalam sebuah pidato video, Jumat.

Dengan populasi sekitar 113.000 jiwa, Mikronesia dan negara-negara tetangganya di Kepulauan Pasifik telah lama terjebak dalam tarik ulur diplomatik antara kekuatan ekonomi terbesar dunia, saat China mengambil alih dominasi AS di wilayah yang dulu dianggap Washington berada di bawah pengaruhnya sejak Perang Dunia II.

Dalam pidato yang telah direkam sebelumnya karena pandemi, Panuelo mengakui bahwa persaingan telah bermanfaat bagi sebagian kalangan di Pasifik.

Namun, dia memperingatkan bahwa upaya itu "juga berpotensi mematahkan aliansi lama dalam komunitas Pasifik kami, dan dapat menjadi kontraproduktif bagi keinginan kolektif kita untuk solidaritas, keamanan, dan stabilitas kawasan."

"Ini adalah harapan saya ... bahwa Amerika Serikat dan Republik Rakyat China bersama-sama memperjuangkan tujuan global untuk solidaritas dan kerja sama global, dari perubahan iklim hingga COVID-19," kata Panuelo.

Baca juga: Trump: Saya tak berminat bahas kesepakatan dagang dengan China 

Pertikaian AS-China sekarang terjadi di PBB yang beranggotakan 193 negara. Di PBB, Beijing telah mendorong pengaruh multilateral yang lebih besar sebagai tantangan bagi kepemimpinan tradisional AS.

Ketegangan antara kedua negara adidaya telah mencapai titik didih di badan dunia itu terkait pandemi virus corona, yang mematikan.

Permohonan dari Mikronesia menjadi sorotan dalam pertemuan virtual para pemimpin dunia di PBB, karena sementara sebagian besar negara menyerukan persatuan untuk memerangi COVID-19, negara-negara lainnya pada umumnya tidak merujuk langsung ke gesekan antara AS dan China.

Direktur International Crisis Group PBB Richard Gowan mengatakan sebagian besar pemimpin ingin menghindari terjerat dalam ketegangan.

"Banyak anggota PBB menganggap AS destruktif dan China haus kekuasaan. Mereka tidak menganggap keduanya sangat menarik. Tokoh-tokoh Eropa yang ambisius seperti (Presiden Prancis Emmanuel) Macron melihat peluang untuk mengisi celah kepemimpinan, jadi mereka bersedia menantang Beijing dan Washington," ujar dia.


Persaingan

Macron berpidato di depan Majelis Umum PBB pada Selasa (22/9) setelah Presiden AS Donald Trump menuntut agar China bertanggung jawab karena telah "melepaskan" COVID-19 ke seluruh dunia.

Pernyataan Trump itu mendorong Beijing menuding sang presiden AS "berbohong" dan menyalahgunakan wadah PBB untuk memprovokasi konfrontasi.

Baca juga: Trump : PBB harus minta pertanggungjawaban China atas wabah COVID-19

"Dunia seperti sekarang ini tidak bisa turun ke persaingan sederhana antara China dan Amerika Serikat, tidak peduli bobot global dari dua kekuatan besar ini, tidak peduli sejarah yang mengikat kita bersama," kata Macron.

Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres juga memperingatkan bahwa dunia sedang menuju ke arah yang berbahaya dan "tidak dapat memiliki masa depan di mana dua ekonomi terbesar membelah dunia dalam Fraktur Besar masing-masing dengan aturan perdagangan dan keuangannya sendiri serta kapasitas internet dan kecerdasan buatan".

Di Pasifik, China telah menjalin hubungan ekonomi yang lebih kuat dengan negara-negara kepulauan kecil, dan menarik negara-negara di kawasan itu keluar dari aliansi jangka panjang mereka dengan Taiwan. Tahun lalu, Kiribati dan Kepulauan Solomon memilih membangun hubungan diplomatik dengan China. 

China menganggap Taiwan sebagai bagian dari wilayahnya dan tidak memiliki hak untuk membangun hubungan antarnegara.
 
Empat dari 15 sekutu diplomatik Taiwan yang tersisa di Pasifik adalah Palau, Nauru, Tuvalu, dan Kepulauan Marshall. Keempat negara itu berbicara untuk mendukung Taiwan selama pidato para pemimpin mereka di PBB.

Meski kecil dalam hal wilayah daratan, negara-negara Pasifik mengendalikan petak besar perairan yang sangat strategis, membentuk batas antara Amerika dan Asia. Saat lautan menghangat dan permukaan laut naik, mereka juga berada di garis depan krisis iklim global.

Sumber: Reuters

Baca juga: Kiribati putuskan hubungan dengan Taiwan

Baca juga: China-Solomon teken kerja sama dalam hubungan diplomatik baru


 

Presiden: RI-Mikronesia miliki ikatan yang kuat

Penerjemah: Yashinta Difa Pramudyani
Editor: Tia Mutiasari
Copyright © ANTARA 2020