Jakarta (ANTARA) - Beragam peristiwa di wilayah Jakarta terjadi pada Senin (21/12), mulai dari perpanjangan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), Haikal Hasan mangkir dari panggilan polisi, penganiayaan terhadap dokter, hingga Operasi Lilin Jaya 2020.

Berikut rangkuman berita metropolitan yang disajikan oleh LKBN ANTARA.

1. PSBB transisi Jakarta diperpanjang hingga 3 Januari 2021

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali memperpanjang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi di wilayahnya hingga 3 Januari 2021.

Selengkapnya bisa dibaca di sini

2. Haikal Hasan mangkir dari panggilan Polda Metro Jaya

Haikal Hassan mangkir dalam undangan klarifikasi yang dilayangkan Polda Metro Jaya untuk dimintai klarifikasi terkait pengakuannya yang mimpi bertemu Rasulullah SAW.

Selengkapnya bisa dibaca di sini

3. Dokter dianiaya sekuriti hotel di Palmerah

Seorang dokter bernama Ranisa Larasati dianiaya Abdul Jabar yang merupakan pegawai sekuriti hotel di kawasan Palmerah, Jakarta Barat, pada Minggu (20/12) pukul 6.30 WIB.

Selengkapnya bisa dibaca di sini

4. 77 RPTRA di Jakut ditutup saat libur Natal dan Tahun Baru 2021

Sebanyak 77 Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) di Jakarta Utara ditutup sementara saat libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021.

Selengkapnya bisa dibaca di sini

5. Operasi Lilin Jaya 2020 siapkan 8.179 personel gabungan

Sebanyak 8.179 personel gabungan dari unsur TNI-Polri dan Pemprov DKI Jakarta telah disiapkan untuk Operasi Lilin Jaya 2020 yang akan berlangsung pada 21 Desember 2020-4 Januari 2021.

Selengkapnya bisa dibaca di sini

Pewarta: Andi Firdaus
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2020