Jakarta (ANTARA) - Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono meninjau pelaksanaan Operasi Lilin 2020 di Bali, Sabtu dalam rangka memastikan pengamanan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) sekaligus mengecek pelaksanaan tes swab antigen yang diberlakukan secara acak kepada para wisatawan Bali selama libur Nataru.

Korlantas Polri bersama Polda Bali dan PT Jasa Rahardja bekerja sama menggelar tes swab antigen gratis. Sebanyak 500 alat swab antigen disiapkan untuk mengakomodir masyarakat yang ingin melakukan tes swab antigen mengingat masyarakat yang keluar masuk Bali harus membawa surat keterangan hasil swab.

"Saya mengunjungi Bali dan melihat pelaksanaan Operasi Lilin di wilayah Polda Bali, antara lain ini Polda Bali melaksanakan swab antigen gratis di area Kuta. Tujuannya apa? Karena daerah ini daerah kerumunan, titik-titik belanja," kata Kakorlantas Polri Irjen Istiono melalui siaran pers, Jakarta, Sabtu.

Baca juga: Kakorlantas dampingi Menhub sidak prokes Terminal Kampung Rambutan

Bali adalah lokasi yang cukup ramai dengan kunjungan wisatawan lokal maupun mancanegara. Istiono menyebut masyarakat antusias untuk melakukan tes swab antigen untuk mengecek kesehatan mereka.

"Kesadaran mereka tinggi untuk memeriksakan (kesehatan) dirinya. Ini sangat bagus. Karena untuk masuk Bali itu harus pakai syarat swab antigen," ujarnya.

"Ini (tes swab antigen) akan dilakukan random khususnya untuk mereka yang merasa kesehatannya kurang enak. Bisa langsung dicek swab antigen, cuma 15 menit dan dapat surat keterangannya langsung," kata mantan Kapolda Babel ini.

Selain itu, Istiono juga mengecek kesiapan anggota Lalu Lintas jajaran Polda Bali dalam melaksanakan Operasi Lilin 2020. Istiono memastikan tidak ada kejadian menonjol selama pelaksanaan Operasi Lilin 2020 yang digelar sejak 21 Desember 2020 ini.

Baca juga: Cegah COVID-19, Korlantas siapkan 500 alat rapid antigen di rest area

"Tempat wisata yang meningkat (pengunjung) itu dominan ke Jawa tengah, tapi Bali juga meningkat. Sejauh (pelaksanaan Operasi Lilin 2020) ini tidak ada kejadian yang menonjol," katanya.

Dalam peninjauan tersebut, Kakorlantas didampingi Kapolda Bali Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra, Dirlantas Polda Bali Kombes Pol Indra, Kabag Ops Korlantas Polri Kombes Pol Rudi Antariksawan dan Dirut PT Jasa Rahardja Budi Raharjo.

Untuk menjaga keamanan selama masa libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, Polri menggelar Operasi Lilin 2020 sejak 21 Desember 2020 hingga 4 Januari 2021.

Jumlah personel yang dikerahkan dalam Ops Lilin 2020 yakni sebanyak 123.451 personel gabungan Polri-TNI dan stakeholders terkait di seluruh Indonesia. Pengerahan personel difokuskan pada pengamanan titik-titik terminal bus, bandara, stasiun, pelabuhan, gereja, tempat-tempat wisata dan jalur-jalur mudik.

Baca juga: Cegah COVID-19, Korlantas awasi ketat pembatasan kapasitas rest area

Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: Joko Susilo
Copyright © ANTARA 2020