Jakarta (ANTARA) - Ragam peristiwa politik terjadi di Indonesia, Rabu (4/8), mulai dari penyederhanaan surat suara pada pemilihan umum 2024 sampai penetapan H Sahbirin Noor dan H Muhidin (BirinMU) sebagai pasangan terpilih pada Pemilu Kepada Daerah (Pilkada) Kalsel 2020.

Berikut ini lima berita politik menarik pilihan ANTARA:

1. Komisi II DPR: KPU pikir ulang konsep penyederhanaan surat suara

Wakil Ketua Komisi II DPR RI Luqman Hakim meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) memikirkan ulang konsep penyederhanaan surat suara pada Pemilu 2024 seperti wacana pengurangan jumlah lembaran surat suara.

Luqman Hakim mengaku pernah mendengar ide KPU untuk menyederhanakan surat suara Pemilu 2024 dengan mengurangi jumlah surat suara agar tidak lagi berjumlah lima lembar, yaitu surat suara capres/cawapres, DPR, DPD, DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten/kota.

Selengkapnya baca di sini.

2. Junimart: Kemendagri koordinasi ke instansi tak layani KTP manual

Wakil Ketua Komisi II DPR RI Junimart Girsang meminta Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) membuat surat edaran dan lakukan koordinasi ke semua instansi agar tidak melayani penggunaan Kartu Tanda Penduduk non-elektronik atau KTP manual.

Langkah itu menurut dia agar tidak berulangnya kejadian Nomor Induk Kependudukan (NIK) seseorang digunakan orang lain untuk melakukan vaksinasi COVID-19.

Selengkapnya baca di sini.

3. Anggota DPR: Perlu perkuat peran parpol untuk regenerasi politik

Anggota DPR RI Puteri Komarudin mengatakan peran partai politik (parpol) perlu diperkuat untuk regenerasi politik agar kalangan anak muda dapat masuk ke dunia politik dan menjadi representasi atau perwakilan di berbagai level.

"Perlu memperkuat peran parpol, terutama untuk regenerasi politik. Karena itu, proposal saya di Y20 Summit adalah bagaimana kita bisa membantu jalan anak-anak muda untuk masuk ke dunia politik dan menjadi representasi tidak hanya di legislatif tapi juga di level eksekutif," kata Puteri dalam webinar bertajuk “50 Tahun Nalar Ajar Terusan Budi: CSIS dan Transformasi Ekonomi Menuju Indonesia 2045”, Rabu.

Selengkapnya baca di sini.

4. Menpan RB terbitkan SE sistem kerja ASN pada perpanjangan PPKM level 4

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo menerbitkan Surat Edaran Nomor 18 Tahun 2021 tentang Sistem Kerja Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) selama pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 4.

Tjahjo mengatakan sistem kerja ASN pada masa PPKM level 4 yang diperpanjang hingga 9 Agustus tersebut sesuai dengan level yang berlaku di setiap daerah.

Selengkapnya baca di sini.

5. KPU tetapkan BirinMU pasangan terpilih Pilkada Kalsel 2020

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Selatan akhirnya menetapkan H Sahbirin Noor dan H Muhidin (BirinMU), sebagai pasangan terpilih pada Pemilu Kepada Daerah (Pilkada) Kalsel 2020.

Penetapan pasangan terpilih Pilkada Kalsel dilaksanakan dalam rapat pleno yang digelar KPU Kalsel di Hotel Golden Tulip Banjarmasin, Rabu.

Selengkapnya baca di sini.

Pewarta: Genta Tenri Mawangi
Editor: M Arief Iskandar
Copyright © ANTARA 2021