London (ANTARA News) - Menteri Luar Negeri Inggris William Hague membenarkan Inggris telah menghidupkan lagi misi diplomatiknya  di ibukota Libya, Tripoli.

"Satu tim diplomatik, yang dipimpin oleh penjabat Utusan Khusus Inggris Dominic Asquith, tiba di Tripoli hari ini menaiki  pesawat RAF," kata Hague kepada wartawan sebagaimana dilaporkan Xinhua.

Hague mengatakan tim tersebut meliputi staf dari Kantor Persemakmuran dan Luar Negeri Inggris (FCO) dan Departemen Pembangunan Internasional (DFID). Mereka akan bergabung dengan tim kecil pendahulu pimpinan FCO yang telah dikirim ke Tripoli pekan lalu, kata Hague.

"(Misi diplomatik) itu akan membantu memperkokoh hubungan dengan pihak NTC dan mendukung upaya mereka untuk membangun kembali Libya," kata Hague.(*)

C003/A011

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011