Untuk melihat secara langsung suasana sistem dan kinerja para anggota,"
Jakarta (ANTARA News) - Kepala Korps Lalulintas (Kakorlantas) Polri Inspektur Jenderal Polisi Pudji Hartanto melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Kantor Samsat Medan Utara Sumatera Utara guna meninjau pelayanan terhadap publik.

"Untuk melihat secara langsung suasana sistem dan kinerja para anggota," kata Pudji melalui keterangan tertulis di Jakarta Kamis.

Pudji menyambangi Kota Medan dalam rangka kunjungan kerja dan rapat pencocokan data, serta penelitian kecelakaan lalulintas antara Korlantas dengan pihak penyelenggara asuransi kecelakaan.

Pudji sempat membelikan pengarahan perbaikan dan penyempurnaan secara acak (random) kepada pemohon perpanjangan surat tana nomor kendaraan (STNK).

Pudji juga sempat bertanya kepada para pemohon perpanjang STNK soal keluhan, berapa lama waktu menunggu dan meminta saran perbaikan pelayanan.

"Sesuai dengan kebijakan Kapolri bahwa tidak ada biaya apapun yang dibebankan kepada masyarakat selain biaya yang sudah ditetapkan," tegas Pudji.

Pudji mengimbau masyarakat mengurus perpanjangan STNK tanpa perantara atau calo karena proses pelayanan mudah dan transparan.

Salah seorang pemohonan perpanjangan STNK Sri Rulina Boru Ginting mengaku sempat didatangi calo untuk mengurus permohonan perpanjangan STNK dengan jasa kilat Rp350 ribu.

Namun Sri tetap mengurus tanpa calo dan proses pelayanannya mudah dan cepat membutuhkan waktu 15 menit, serta dikenakan biaya sesuai ketentuan sebesar Rp234.500.

Pada kesempatan itu, Pudji bersama Kapolda Sumatera Utara dan Gubernur Sumatera Utara, serta pejabat Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) mengkampanyekan Gerakan Nasional Pelopor Keselamatan Berlalulintas yang dicanangkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada Februari 2014.

Sebanyak 2.000 peserta terdiri dari sopir angkutan umum dan berbagai komunitas otomotif mengikuti "touring".
(T014)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014