TORONTO (Antara News/BUSINESS WIRE) -- Sigma Systems, penyedia perangkat lunak berbasis katalog dunia terkemuka, mengumumkan penunjukan Andrew Tan sebagai Vice President of Sales Asia Pacific untuk mendukung pertumbuhan bisnis berkelanjutan di kawasan ini.

Andrew bergabung dengan Sigma Systems dari Telit, salah satu pemimpin dunia di sektor IoT, dimana dia bertanggungjawab sebagai Business Development of Strategic (IoT Platforms) di kawasan Asia Pasifik dan Timur Tengah. Sebelumnya, dia menjabat sebagai Managing Director dan Regional VP Tecnotree untuk wilayah Asia Pasifik, Head of BSS Solution Sales Huawei, dan Regional Sales Lead NetCracker Asia Pasifik.

Executive Vice President dan Chief Commercial Officer Sigma Systems Simon Muderack mengatakan, "Bisnis Sigma tengah tumbuh di seluruh dunia, khususnya di Asia Pasifik. Andrew memiliki portofolio bisnis yang luar biasa dan memiliki kapabilitas yang tepat untuk membantu kami berkembang lebih jauh di pasar ini. Saya senang atas bergabungnya Andrew ke dalam tim Sigma."

Andrew Tan menambahkan, "Sigma adalah salah satu nama besar di sektor perangkat lunak catalog-driven. Saya yakin perusahaan ini dapat menyediakan berbagai solusi yang paling komprehensif untuk pemenuhan kebutuhan berbasis katalog, termasuk lead-to-quote-to-order pada berbagai channel dan teknologi jaringan internet. Selain itu, Sigma juga bermitra dengan sejumlah operator telekomunikasi ternama di Asia Pasifik dan saya sudah tidak sabar untuk dapat berkontribusi bagi pertumbuhan perusahaan ini ke depannya."

Untuk informasi lebih lanjut tentang Sigma Systems dan berbagai produk peraih penghargaannya, kunjungi www.sigma-systems.com.

Tentang Sigma Systems (sigma-systems.com atau Twitter @SigmaSystems)

Sigma Systems adalah perusahaan terkemuka di bidang perangkat lunak berbasis katalog untuk perusahaan komunikasi, media, dan teknologi tinggi. Ia melayani lebih dari 80 pelanggan di 40 negara dengan rangkaian produk peraih penghargaan.

Portfolio perusahaan ini meliputi produk Katalog perusahaan, Configure Price Quote (CPQ), Order Management dan Provisioning. Sigma memanfaatkan pendekatan yang tangkas guna melaksanakan produk B/OSS bagi para pelanggannya.

Sigma berkantor di Amerika Utara dan Selatan, Eropa serta Asia Pasifik, dengan mitra teknologi dan integrasi di lebih dari 100 negara.

Lihat versi aslinya di businesswire.com:  http://www.businesswire.com/news/home/20180205005075/en/

Kontak
Noor Manji, +1-416-943-9696
Manager, Corporate Communications
or
Milner Strategic Marketing Ltd.
Chloe Purcell, +44 1473 633123

Sumber: Sigma Systems

Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2018