Mekkah, Arab Saudi (ANTARA News) - Sebanyak 3.849 petugas akan melayani jamaah Indonesia selama puncak pelaksanaan ibadah haji di Arafah, Muzdalifah dan Mina (Armuzna/Armina).

"Mereka akan mempersiapkan kebutuhan jamaah untuk wukuf di Arafah, mabit di Muzdalifah dan Mina," kata Kepala Satuan Operasi Armina Jaetul Muchlis sebagaimana dikutip Media Center Haji di Mekkah, Rabu.

Dia mengatakan pembagian tim petugas akan dilakukan sesuai kebutuhan di lapangan.

Tim satuan tugas Arafah akan berada di Padang Arafah pada 7 Dzulhijah pukul 19.00 WAS dan mengawali kerja dengan mengecek kesiapan akhir fasilitas untuk pelaksanaan wukuf seperti tenda, dapur, dan toliet umum.

Sementara satuan tugas Muzdalifah yang mulai berada di kawasan itu pada 9 Dzulhijah siang waktu setempat, sebelum jamaah datang pada sore hari untuk mabit, menginap sementara di Muzdalifah.

Grup terakhir, satuan tugas Mina, bertugas mengecek kesiapan akhir layanan jamaah. Pada 10 Dzulhijah dini hari pukul 01.00 WAS jamaah akan bergerak menuju Mina guna persiapan melakukan amalan jumrah aqabah.

Baca juga:
Menteri Agama cek persiapan menuju Arafah

Menteri Agama perkenalkan skema 2-3-4 untuk Armina
 

Pewarta: Anom Prihantoro
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2018