Jakarta,  (ANTARA News) - Pemain tersubur di Liga 2 Indonesia tahun 2018, Indra Setiawan mengundurkan diri dari seleksi klub Persija Jakarta setelah mendapatkan tawaran dari tim Liga 1.

"Ada tawaran dari klub Liga 1. Mudah-mudahan segera 'deal'. Terima kasih Persija karena memberikan kesempatan kepada saya untuk melakukan uji coba. Seandainya berjodoh, di kemudian hari Insha Allah saya mau berkostum Persija," ujar Indra, seperti dikutip dari laman resmi Persija di Jakarta, Selasa.

Menurut pemain yang akrab disapa Jalet itu, mengikuti seleksi Persija menjadi pengalaman berharga untuk dia.

Apalagi, dia sempat diikutsertakan dalam tim yang berangkat ke Lampung untuk melakukan pertandingan amal di Lampung.

"Saya mendapatkan banyak dukungan dari para pemain senior Persija. Kekeluargaan mereka luar biasa, tidak membeda-bedakan antara pemain yang trail dan sudah dikontrak. Terima kasih sekali lagi atas sambutan yang luar biasa di Persija," tutur Indra.

Selain itu, tidak lupa dia mengucapkan terima kasih kepada suporter Persija The Jakmania yang selalu memberikan sokongan baik ketika dia berada di lapangan maupun di media sosial.

Indra Setiawan sendiri merupakan pencetak gol terbanyak di Liga 2 Indonesia tahun 2018 dengan 29 gol. Dia mengungguli perolehan gol penyerang veteran Cristian Gonzales yang membuat 14 gol.

Penyerang berusia 28 tahun itu menjadi tokoh utama di timnya PS Mojokerto sepanjang musim 2018.  Permainan apiknya membawa klub tersebut melaju hingga babak delapan besar Liga 2.


 

Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2019