Jayapura (Antara Papua) - Pasangan calon Hermus Indou dan Ali Mochtar Ngabalin optimistis mendapat dukungan politik dari PDI Perjuangan dalam pemilihan kepada daerah (Pilkada) Gubernur Papua Barat periode 2017-2022.

Keyakinan itu diungkapkan Hermus Indou dalam siaran pers yang diterima Antara di Kota Jayapura, Papua, Sabtu.

Kini sedang berlangsung penjaringan pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang dilakukan PDI Perjuangan di Kota Sorong, Papua Barat.

Beberapa alasan yang mengemuka, diantaranya hasil survei yang dilakukan oleh beberapa lembaga survei menyebutkan tingkat elektabilitas yang tinggi terhadap kedua pasangan itu.

"Disisi lain, kami memiliki visi dan program kerakyatan yang merupakan platform dan nawa cita partai dan kepemimpinan presiden sekarang ini," kata Hermus.

Bahkan menurut Hermus yang juga ketua KNPI Papua Barat, seluruh program pembangunan yang akan didesain di era kepemimpinan mendatang sangat berpihak kepada kerakyatan.

Sedangkan, Ali Mochtar Ngabalin mengatakan seluruh program kerja mereka di masa mendatang dipastikan akan membumi,

"Kami masih muda, punya visi besar dalam pembangunan yang berkelanjutan dan seluruhnya kami persembahkan bangi rakyat di Papua Barat," kata salah satu tokoh muslim berpengaruh di Papua Barat.

Apalagi dalam merancang pembangunan mendatang, kata dia, mereka berkomitmen menjadikan Papua Barat rumah bersama semua etnis, agama dan seluruh lapisan masyarakat.

"Kami ingin bawa Papua Barat kearah yang lebih baik. Untuk semua suku bangsa tanpa membedakan satu sama lainnya dalam membangun daerah," katanya. (*)

Pewarta : Pewarta: Alfian Rumagit
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024