Serui (Antara Papua) - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Yohana Susana Yembise menyerahkan bantuan peralatan drumband bagi siswa SD dan SMP satu atap di Kabupaten Yapen Kepulauan.

"Bantuan tersebut diberikan dalam kaitan menyalurkan minat bakat anak bertepatan dengan kegiagan kunjungan kerja di wilayah itu berlangsung 4-5 Oktober 2016, kata Kepala sekolah SD dan SMP satu atap distrik Angkasaera Keliopas Rawunsai di Serui, Rabu.

Ia menyampaikan terima kasih kepada jajaran Kementerian Pemberdayaan perempuan dan Perlindungan Anak karena memberikan bantuan peralatan drumband untuk siswa setempat.

"Bantuan peralatan drumband siswa SD/SMP Satu Atap Serui ini akan menjadi catatan sejarah penting bagi sekolah, puluhan tahun sekolah ini berdiri belum pernah mendapatkan sumbangan dalam bentuk apapun," ungkapnya kepada Antara.

Ia mengakui, dengan adanya bantuan drumband dari Kementerian PPPA diharapkan dapat menyalurkan minat bakat siswa sehingga suatu saat bisa tampil di ajang lomba daerah maupun tingkat lokal.

Menyinggung siswa di SD/SMP satu atap Angkasaera. Menurut Keliopas, jumlah siswa bersekolah untuk jenjang SD dan SMP sebanyak 66 siswa.

"Keberadaan sekolah di kampung menjadi tempat mendidik anak-anak Papua untuk menjadi sehat, ceria, cerdas dan berkarakter memiliki budi pekerti yang baik," ujarnya.

Sementara itu, Menteri PPPA Yohana Susana Yembise mengakui, anak sebagai aset keluarga dan bangsa Indonesia harus diberikan ruang untuk melakukan kreativitas sesuai bakat talenta siswa.

"Bantuan peralatan drumband ini sebagai kepedulian jajaran Kementerian PPPA untuk meningkatkan kemampuan anak bermain dan belajar," katanya.

Kabinet kerja Presiden Jokowi, menurut Menteri Yohana Yembise, sangat peduli dengan nasib anak-anak Indonesia dari Sabang hingga Merauke dengan melindungi dan menjaga serta akan memenuhi kebutuhan hak-hak anak untuk tumbuh kembang menjadi anak Indonesia yang cerdas, ceria sehat dan berkarakter.

"Saya berharap dukungan kementerian PPPA dengan pemberian peralatan drumband dapat dimanfaatkan dan dijaga untuk kepentingan anak dalam belajar," harap menteri Yohana Yembise.

Sejumlah sekolah mendapat pemberian bantuan peralatan drumbad dari kementerian PPPA tersebar di SD kampung Sarawandori, SD Menawi, SD/SMP Satu Atap Wawuti serta SD Waniwon.(*)

Pewarta : Pewarta: Muhsidin
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024