Jayapura (Antara Papua) - Manajemen Pertamina Marketing Operation Region (MOR) VIII Maluku Papua mengungkapkan sebanyak 1.250 pelari akan memeriahkan lomba lari "Pertamina Eco Run" yang digelar guna memperingati HUT ke-59 PT Pertamina, pada 3 Desember 2016, di Jayapura.

Area Manager Comm. & Relations Maluku-Papua Taufikurachman, di Jayapura, Rabu, menjelaskan bahwa jumlah pelari tersebut telah sesuai dengan target peserta yang ditetapkan.

"Yang sudah mendaftar 1.250 pelari, ini sudah sesuai target dan juga kaos ini sesuai dengan kaos yang kami buat untuk `event` tersebut," kata dia.

Menurut dia, pelari yang akan ambil bagian tidak hanya berasal dari warga lokal, tetapi ada juga warga negara asing (WNA).

"Ada juga peserta dari WNA yang memang tinggal di wilayah Papua dan Maluku," ujar Taufikurachman.

Selain itu lomba lari yang dibagi dalam dua kategori tersebut (10 km dan 5 km), banyak diikuti oleh atlet Papua yang sedang mempersiapkan diri mengikuti PON 2020.

Ia menjelaskan Pertamina sebenarnya sudah sejak lama memperhatikan kelesatrian lingkungan dan hayati, hanya untuk Papua baru tahun ini diadakan lomba lari dengan tema tersebut.

"Seluruh biaya pendafataran nantinya akan kami sumbangkan ke yayasan yang `concern` di bidang lingkungan, khususnya pemeliharaan dan pelestarian Burung Cenderawasih," kata dia.

Taufikurachman menurutnya ingin berkontribusi bagi pelestarian lingkungan hidup dan hayati yang ada di Papua.

"Kami ingin menyadarkan masyarakat bahwa alam di Papua ini sangat indah, dan Burung Cenderawasih perlu mendapat perhatian serius bila tidak ingin satwa tersebut punah," ujarnya lagi. (*)

Pewarta : Pewarta: Dhias Suwandi
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024