Jayapura (Antara Papua) - Manajemen Pertamina Marketing Operation Region (MOR) VIII Maluku Papua akan membagi-bagikan BBM jenis pertalite secara gratis pada peringatan Hari Kartini 21 April 2017.

"Peserta program ini akan mendapatkan `voucher` Pertalite dengan syarat menyanyikan lagu Ibu Kita Kartini," ujar External Relation Pertamina MOR VIII Maluku dan Papua, Fahrougi Andriani Sumampouw, di Jayapura, Senin.

Ia mengungkapkan sebenarnya program tersebut dilakukan secara nasional, dan untuk MOR VIII, Pertamina akan menggelarnya di bebebrapa SPBU yang ada di Jayapura (Papua), Ambon (Maluku), Manokwari (Papua Barat) dan Ternate (Maluku Utara).

Namun, ia menekankan bahwa pihaknya tidak membuka program tersebut untuk seluruh gender.

"Program ini dikhususkan bagi wanita dari kalangan pelajar, mahasiswa dan umum," kata dia.

Menurut dia, untuk mengikuti program tersebut, konsumen hanya harus mengisi data diri pada formulir yang telah disediakan, dan satu orang peserta hanya boleh mengikuti program ini satu kali.

"Nyanyikan lagu Ibu Kita Kartini kemudian hasil rekaman video diupload di media sosial manapun disertai hashtag #MOR8TraKosong, #Kartini's Day, #RaiseTheBar, #pertalite90. Program ini berlaku hanya satu hari tepat di Hari Kartini," ujarnya lagi.

Fahrougi menuturkan salah satu ntujuan Pertamina menggelar program tersebut adalah untuk terus mensosialisasikan keberadaan pertalite yang tidak bersubsidi dan memiliki kualitas lebih baik dibandingkan premium yang masih disubsidi pemerintah. (*)

Pewarta : Pewarta: Dhias Suwandi
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024