Timika (Antara Papua) - Pemerintah Kabupaten Mimika, Provinsi Papua berhasil meraih penghargaan sebagai kabupaten peduli hak azasi manusia dari Kementerian Hukum dan HAM untuk tahun 2016.

Bupati Mimika Eltinus Omaleng ketika dihubungi dari Timika, Minggu menjelaskan, penghargaan tersebut diberikan karena Pemkab Mimika dinilai Kemenkumham berhasil meningkatkan kepedulian terhadap HAM di beberapa bidang pada 2016 lalu.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Presiden Joko Widodo di Surakarta, Jawa Tengah, Minggu, pada acara peringatan Hak Asasi Manusia sedunia ke-69 Tahun 2017 kepada sembilan kepala daerah diantaranya kepada Provinsi Jawa Tengah, Provinsi Bangka Belitung dan Provinsi Sulawesi Barat.

Kabupaten Pati, Kabupaten Kepulauan Sangihe, Kabupaten Mimika, Kota Surakarta, Kota Gunung Sitoli dan Kota Bekasi.

Adapun Kriteria kabupaten/kota peduli hak asasi manusia antara lain hak atas pendidikan, hak perempuan dan anak, hak atas kependudukan, hak atas pekerjaan, hak atas perumahan dan hak atas lingkungan yang berkelanjutan.

Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi manusia RI Nomor: M.HH-HA.02.02.Tahun 2017, hasil capaian Kabupaten Mimika atas parameter kepedulian hak azasi manusia pada Tahun 2016 yaitu, hak atas kesehatan 92,5, hak atas pendidikan 77, dan hak perempuan dan anak 87,5.

Hak atas kependudukan 92,5, hak atas pekerjaan 32,5, hak atas perumahan 79,5, hak atas lingkungan yang berkelanjutan 80. Dengan demikian, sub total 541,5 dengan kriteria Peduli Hak Asasi Manusia

Eltinus yang berkesempatan menghadiri peringatan HAM sedunia ke-69 serta menerima penghargaan langsung dari Presiden mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian Kabupaten Mimika sebagai Kabupaten yang peduli hak azasi manusia.

"Tentunya pemerintah dan masyarakat Kabupaten Mimika bersyukur serta berterima kasih atas pencapaian yang diraih Kabupaten Mimika sebagai Kabupaten Peduli HAM," katanya.

Untuk Provinsi Papua hanya Kabupaten Mimika yang mendapat penghargaan kategori Kabupaten Peduli HAM. "Sedangkan Kabupaten Jayawijaya mendapat penghargaan cukup peduli HAM," kata Eltinus.

Menurut Eltinus, apresiasi dan penghargaan dari pemerintah pusat kepada Kabupaten Mimika, terutama yang menjadi amanat Presiden Joko Widodo tentunya akan mendorong pemkab bersama seluruh komponen masyarakat terus membangun dengan mengedepankan prinsip-prinsip HAM sehingga menjadikan Kabupaten Mimika dan Papua yang merupakan bagian dari NKRI akan kokoh, adil, makmur dan sejahtera.

Peringatan Hak Asasi Manusia sedunia ke-69 Tahun 2017 dengan mengusung tema Kerja bersama, Peduli Hak Asasi Manusia Untuk Indonesia Maju Sejahtera tersebut juga dihadiri oleh kabinet kerja, gubernur, bupati/walikota se-Indonesia, Komnas HAM dan aktivis HAM. (*)

Pewarta : Jeremias Rahadat
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024