Asmat (Antaranews Papua) - Kapolda Papua Irjen Pol Boy Rafli menyerahkan bantuan kemanusiaan untuk anak-anak dan sanak keluarganya yang menderita penyakit campak dan gizi buruk di Kabupaten Asmat, Provinsi Papua.

Bantuan yang terdiri dari makanan tambahan itu diserahkan kepada Bupati Asmat Elisa Kambu, di Asmat, Rabu.

Bantuan tersebut dihimpun dari jajaran Polda Papua, dan dari Pertamina MOR VIII Maluku-Papua serta BRI, yang diserahkan pada Selasa (16/1) di Jayapura.

Irjen Boy Rafli mengatakan selain menyerahkan bantuan makanan, Polda Papua juga mengerahkan para medis untuk bergabung dengan tim kesehatan yang sebelumnya sudah berada di Asmat.

Tim kesehatan Polda Papua akan bertugas bersama-sama dengan tim kesehatan yang sudah berada di Asmat dan akan disebarkan di distrik serta kampung yang warganya menderita gizi buruk.

"Dijadwalkan Kamis (18/1) tim mulai bergerak dipimpin Kabid Dokes Polda Papua Kombes dr Raymon, menggunakan dua unit kapal milik Polair," kata Boy Rafli.

Bupati Asmat Elisa Kambu secara terpisah mengatakan bantuan terus mengalir baik berbentuk tenaga medis maupun makanan tambahan.

Khusus makanan tambahan, nantinya akan diberikan kepada masyarakat khususnya yang anaknya mengalami kekurangan gizi.

"Pemda Asmat berupaya memperbaiki gizi masyarakat khususnya balita dengan mengerahkan tenaga tim medis yang saat ini diperbantukan ke Asmat," kata Elisa.

Ia mengatakan tim yang dikerahkan ke sembilan titik atau distrik itu nantinya akan menyusuri kampung kampung di sekitarnya sehingga diharapkan dapat segera menangani warga khususnya balita yang sakit atau menderita kekurangan gizi.

Selain itu, juga akan dilakukan imunisasi kepada anak anak dan balita agar tidak terkena campak.

Tercatat 67 balita di Kabupaten Asmat meninggal akibat terkena campak dan kekurangan gizi. (*)

Pewarta : Evarukdijati
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024