Jayapura (Antaranews Papua) - Komando Distrik Militer (Kodim) 1702/Jayawijaya bersama pengurus Persit setempat menggelar bakti sosial (baksos) berupa pengobatan massal di Panti Asuhan Walesi, Kampung Assolipele, Distrik Walesi, Kabupaten Jayawijaya, Papua.

Komandan Kodim (Dandim) 1702/Jayawijaya Letkol Inf Chandra Dianto ketika dihubungi dari Kota Jayapura, Senin, mengatakan pengobatan massal itu dipusatkan di Masjid Al-Aqso Jalan Wouma-Walesi, Kampung Assolipele, Distrik Walesi, Kabupaten Jayawijaya, pada Minggu (4/11).

"Baksos ini mengusung tema wujudkan kepedulian dengan cinta kasih dan persaudaraan kuat mangunggal bersama rakyat, yang merupakan rangkaian menyambut HUT ke-55 Korem 172/PWY yang akan diperingati pada 7 November 2018," katanya.

Pengelola panti Masjid Al-Aqso Welesi Ustad Ali dan Ustad Indra serta masyarakat dan anak-anak panti asuhan setempat menyambut baik baksos tersebut.

"Saya sampaikan bahwa Kodim 1702/Jayawijaya sebagai satuan dibawah Korem 172/PWY yang berkedudukan di Kota Jayapura ingin memeriahkan HUT ke-55 dengan menggelar baksos berupa pengobatan massal di Walesi," katanya.

Selain di Walesi, Kodim Jayawijaya juga melaksanakan hal yang sama di beberapa daerah diantaranya di Oksibil Kabupaten Pegunungan Bintang, Kabupaten Tolikara dan Kabupaten Yahukimo.

"Intinya kami ingin menunjukkan bahwa TNI selalu bersama rakyat, baik dalam susah dan senang. Dan dengan sedikit bantuan yang kami gelar itu dapat bermanfaat bagi warga sekalian, terutama anak-anak di panti Asuhan Walesi," kata Dianto.

Secara terpisah, Ustad Ali selaku salah satu pengelola Masjid Al-Aqso dan panti asuhan menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya atas wujud perhatian dan kepedulian TNI AD, melalui Dandim 1702/Jayawijaya kepada anak-anak panti asuhan Walesi guna memperingati HUT ke-55 Korem 172/PWY.

"Dengan kehadiran bapak Dandim Jayawijaya di sini dapat menjadi wadah silahturahmi antara Kodim dan panti Asuhan Walesi di kemudian hari. Kami doakan TNI selalu jaya," katanya.

Pemberian bantuan tali asih dari Dandim Jayawijaya diberikan kepada perwakilan santri dan santriwati didampingi Danramil 1702-03/Wamena, Dansubdenpom Wamena serta perwira staf kodim yang kemudian dilanjutkan dengan foto bersama.

Pewarta : Alfian Rumagit
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024