Jayapura (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Papua fokus menyukseskan pelaksanaan PON 2020, dan berupaya agar pembangunan di bidang lainnya tetap diperhatikan dan berjalan sebagaimana mestinya.

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Papua Hery Dosinaen, di Jayapura, Senin mengatakan untuk aspek lainnya dan bidang lainnya seperti kesehatan, pendidikan dan pariwisata tetap berjalan seperti biasa sesuai DPA yang telah ditetapkan pada masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

"Perhatian pada suksesnya pelaksanaan PON ini tidak ada pengaruhnya pada semua penyelenggaraan pemerintahan maupun pembangunan di Provinsi Papua," katanya.

Menurut Hery, nantinya akan ada perubahan Rencana strategi (Renstra) setelah perampingan OPD, tetapi pihaknya juga akan mengkaji, pasalnya sudah ada petunjuk dari gubernur agar kedepannya ada perencanaan yang benar-benar monumental.

"Misalnya pembangunan jalan sekian ratus kilometer, sudah harus ada pengaspalan, bangunan-bangunan lain yang sudah benar-benar monumental dan bisa dilihat secara langsung serta dirasakan oleh masyarakat sehingga artinya tidak terpecah-pecah lagi kegiatan di OPD," ujarnya.

Dia menjelaskan misalnya PUPR tidak bisa dibagi-bagi dalam bagian-bagian yang kecil, akan tetapi ada target satu kegiatan yang benar-benar sangat monumental.

"Hal tersebut juga menjadi arahan dari gubernur dan nantinya kami juga akan rapat khusus untuk bagaimana mereview renstra dan juga korelasi dengan perampingan birokrasi ini," katanya lagi.

Dia menambahkan pada intinya pembangunan berbagai bidang di Provinsi Papua tetap berjalan sehingga kebutuhan masyarakat terpenuhi. 

Pewarta : Hendrina Dian Kandipi
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024