Biak (ANTARA) - Pasar pangan murah menyambut hari ulang Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ke-21 dan HUT organisasi Persit Kartika Chandra Kirana Korem 173/PVB yang diselenggarakan Perum Bulog menyediakan 2.000 paket sembilan bahan pokok murah seharga Rp10.000/kantong, Rabu.

Komandan Korem 173/PVB Biak Brigjen Bahman di Biak, mengatakan pelaksanaan pasar murah digelar Perum Bulog subdivre Biak dengan organisasi istri anggota TNI Angkatan Darat Persit Kartika merupakan upaya pemerintah untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan bahan pokok.

"Melalui pasar murah masyarakat tidak hanya memperoleh bahan pangan untuk makan tetapi bisa membantu warga memenuhi bahan pokok dengan harga terjangkau," ujar Danrem 173/PVB Brigjen Bahman didampingi Kabulog subdivre Biak Amirullah.

Ia mengakui tujuan pelaksanaan pasar murah sebagai kegiatan sosial kemasyarakatan yang diselenggarakan BUMN Perum Bulog dengan organisasi Persit Kartika Chandra Kirana.

Berbagai warga Biak yang berpenghasilan rendah, menurut Brigjen Bahman, dengan adanya pasar murah sangat terbantu karena bisa memperoleh kebutuhan bahan pokok untuk makan dengan harga murah.

Sementara itu, Maria, salah satu perempuan Papua mengakui ia sangat senang dengan adanya kegiatan pasar murah yang diselenggarakan Perum Bulog dengan ibu-ibu Persit Korem 173/PVB karena dapat menjawab kebutuhan bahan pangan untuk keperluan makan keluarganya.

"Saya harapkan di tahun depan pelaksanaan pasar murah terus diprogramkan karena meringankan warga untuk mendapatkan bahan pokok keperluan makan bersama keluarga,"ungkap Maria sambil menenteng dua paket kantong sembako pembagian Korem 173/PVB.

Maria mengucapkan terima kasih dengan Perum Bulog subdivre Biak dan Persit Korem 173/PVB yang telah menggelar pasar murah untuk meringankan kebutuhan warga.

Paket sembako yang ditawarkan seharga Rp10.000/kantong yang berisikan satu liter minyak goreng, satu kilogram terigu,garam yodium, sardines serta setengah kilogram gula pasir habis dibeli warga dalam waktu satu jam.

Selain pembagian paket sembako murah juga pada HUT ke-21 Kementerian BUMN dan HUT ke -73 Persit Kartika Candra Kirana yang digelar bersamaan dengan pemeriksaan kesehatan gratis dan donor darah.

Pewarta : Muhsidin
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024