Biak (ANTARA) - Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Papua dan Papua Barat menyebut, Kabupaten Biak Numfor berpeluang untuk membuka program pendidikan tinggi tiga program studi unggulan guna penyiapan tenaga lulusan sumber daya manusia orang asli Papua (OAP).

"Tiga program pendidikan tinggi yang bisa berpotensi dapat dibuka di Biak yakni program studi pendidikan kedokteran, poliktenik penerbangan spesialisasi perawatan pesawat serta teknik perkapalan," ujar Ketua Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi wilayah XIV Papua dan Papua Barat Dr Suriel S.Mofu M.Phil menanggapi peluang pengembangan pendidikan tinggi di Biak, Rabu.

Ia mengakui, khusus untuk pembukaan program pendidikan kedokteran sangat menjanjikan karena dapat menunjang pemenuhan tenaga dokter di rumah sakit umum daerah Biak menuju rumah sakit rujukan paripurna di tanah Papua.

Sedangkan keuntungan pembukaan pendidikan tinggi program politeknik penerbangan, menurut Suriel Mofu, karena wilayah Kabupaten Biak Numfor sangat strategis untuk mengembangkan jasa penerbangan di Timur Indonesia.

"Untuk pendidikan tinggi teknik perkapalan diharapkan menjadi kebutuhan karena sesuai dengan kondisi alam kepulauan Biak,"ungkap mantan Rektor Universitas Papua Manokwari itu.

Suriel Mofu mengakui, jika ada perguruan tinggi berminat membuka program tiga studi baru dengan tiga program studi khusus unggulan diharapkan harus melakukan kerja sama dengan Pemkab Biak Numfor.

"Kebutuhan program studi baru harus disesuaikan dengan kebutuhan daerah sehingga dapat menjawab kepentingan peningkatan sumber daya manusia OAP ke depan,"ungkapnya.

Hingga tahun akademik 2019/2020 berbagai perguruan tinggi swasta di Biak sudah membuka pendaftaran mahasiswa baru program studi ekonomi, manajamen, ilmu hukum, perikanan, pariwisata, ilmu pendidikan, kebidanan serta keperawatan.

Pewarta : Muhsidin
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024