Padang (ANTARA) - Direktorat Samapta Polda Sumatera Barat (Sumbar) menyemprotkan cairan disinfektan di sejumlah titik di Kota Padang untuk mengantisipasi penyebaran COVID-19 di daerah tersebut.

Kasi Turjawali Ditsamapta Polda Sumbar Kompol Sigit Saputra di Padang, Minggu, mengatakan setelah melakukan penyemprotan dengan menggunakan dua unit mobil AWC di jalan utama Kota Padang, pihaknya selanjutnya melakukan penyemprotan ke ruang publik.

“Sore ini kami akan lakukan penyemprotan kepada kendaraan di kawasan Air Mancur Pasar Raya Padang,” kata dia.
 

Menurut dia, pada Sabtu (28/3) pihaknya melakukan penyemprotan di RS Bhayangkara, asrama polisi, kawasan Pondok Kecamatan Padang Selatan, dan Pasar Raya Padang.

“Ini kami lakukan agar virus tidak menyebar kepada masyarakat Kota Padang,” kata dia.

Selain itu, pihaknya juga memberikan imbauan kepada masyarakat luas melalui kendaraan yang dilengkapi dengan alat pengeras suara tentang Maklumat Kapolri dalam pencegahan COVID-19.
 

“Kami terus sosialisasikan agar masyarakat paham dan menjalankan hal itu terutama 'social distancing',” kata dia.

Sebelumnya, Kepolisian Daerah Sumatera Barat bersama tim gabungan menyemprotkan 40 ribu liter cairan disinfektan di sepanjang jalan utama Kota Padang sebagai antisipasi penyebaran virus COVID -19.

Direktur Samapta Polda Sumatera Barat Kombes Pol Eko Tafianto mengatakan ini merupakan penyemprotan kedua yang dilakukan di Kota Padang.
 

Sebelumnya, pada Minggu (22/3) pihaknya menyemprotkan sebanyak 16.000 liter cairan disinfektan di jalanan Kota Padang menggunakan mobil "water cannon"

Ia mengatakan pada hari ini cairan tersebut dibawa tiga unit mobil yakni mobil "water cannon" dan dua unit mobil pemadam kebakaran.

"Penyemprotan disinfektan ini dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran wabah virus corona," kata dia.


Pewarta : Mario Sofia Nasution
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2025