Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan cuaca di sebagian besar wilayah DKI Jakarta cerah pada Rabu pagi hingga malam.

BMKG melalui laman resminya di Jakarta, Rabu, menjelaskan langit pada pagi hari di Jakarta Barat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu diperkirakan cerah.

Kemudian di Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diperkirakan cerah berawan.

Memasuki siang hari, cerah berawan diperkirakan terus berlanjut di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, sedangkan Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu diperkirakan cerah.

Pada malam hari, BMKG memperkirakan cuaca di seluruh wilayah DKI Jakarta cerah berawan dan berangsur berawan pada Kamis dini hari.

Sementara itu, suhu di Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diperkirakan berada pada kisaran 24-33 derajat celcius.

Sedangkan, suhu di Jakarta Pusat dan Jakarta Utara diperkirakan 25-30 derajat, dan di Kepulauan Seribu diperkirakan 26-29 derajat celcius.

Untuk kelembaban di Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diperkirakan mencapai 60-90 persen, sedangkan Jakarta Pusat dan Jakarta Utara 70-85 persen.

Sementara itu, kelembaban di Kepulauan Seribu diperkirakan mencapai minimum 65 hingga maksimum 85 persen.
 

Pewarta : Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024