Mappi (ANTARA) - Kalangan warga Kampung Okor, Distrik Haju, Kabupaten Mappi memberikan apresiasi Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112 Kodim 1707/Merauke karena telah menyelesaikan pembangunan 20 unit rumah masyarakat.

Kepala Kampung Okor Hendrikus Amkai dalam keterangan diterima ANTARA, Sabtu mengucapkan terima kasih kepada satgas TMMD Kodim 1707/Merauke karena sudah mengerjakan program rumah layak huni

"Demikian pula satgas TMMD telah membangunkan jembatan penghubung antar kampung, membuat dermaga di Kampung Okor dan memperbaiki gereja Kampung Okor dengan memplester lantai gereja,"ungkap Hendrikus.

Sementara itu, Danki Satgas TMMD ke-112 Kapten Inf Herman Purba berkunjung ke rumah masyarakat untuk memohon diri kembali ke Kabupaten Merauke.

Kapten Inf Herman Purba mengucapkan terimakasih banyak kepada seluruh masyarakat Kampung Okor yang telah ikut berpartisipsi membantu jalannya pembangunan 20 unit rumah masyarakat melalui program TMMD ke-112 mulai dari awal hingga selesai.

“Atas semangat dan kerja keras serta dibantu dengan masyarakat setempat, pembangunan 20 unit rumah masyarakat di Kampung Okor berjalan lancar dan selesai tepat waktu," ungkap Kapten Inf Herman Purba.

Diakuinya, peran serta masyarakat Kampung Okor sangat membantu terhadap jalannya pembangunan fisik berupa 20 rumah.

"Saya ucapkan terimakasih kepada mereka yang telah berpartisipasi sehingga pembangunan 20 unit rumah selesai tepat waktu dan pada kesempatan kali ini juga saya mewakili seluruh personel Satgas TMMD Ke-112 mohon pamit untuk kembali ke Makodim 1707 di Kabupaten Merauke,"ujar Danki Satgas TMMD Kapten Herman Purba.



 

Pewarta : Muhsidin
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024