Jayapura (ANTARA) - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kota Jayapura, Papua, mencatat, hingga Sabtu (9/4) warga yang positif terinfeksi virus corona jenis baru di kota itu kini tersisa 12 orang.
 
Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kota Jayapura dr Nyoman Antari di Jayapura, Minggu mengemukakan ke-12 pasien yang dinyatakan positif COVID-19 itu semuanya menjalani karantina mandiri.
 
"Ke-12 warga yang masih dinyatakan positif itu bermukim di Distrik Abepura tujuh orang, tiga orang di Heram dan dua di Distrik Jayapura Utara," katanya.
 
Dia mengakui menurunnya kasus COVID-19 di Kota Jayapura diduga karena semakin banyak warga yang sudah disuntik vaksin, sehingga mereka memiliki kekebalan saat terjangkit COVID-19.
 
Meskipun kasus positif sudah menurun drastis, Nyoman Antari meminta masyarakat Kota Jayapura tetap mematuhi protokol kesehatan, dengan menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah.
 
Saat ini, kata dia, tercatat 142.994 warga yang sudah menerima suntikan vaksin dosis dua atau 61,7 persen dari target 211.863 orang.
 
Pemkot Jayapura bekerja sama dengan TNI-Polri terus berupaya mengedukasi masyarakat terkait pentingnya vaksinasi COVID-19 dalam menghadapi pandemi yang belum sepenuhnya usai ini.
 
"Apalagi saat ini warga yang sudah menerima vaksin penguat dan hendak melakukan perjalanan diberi kemudahan dengan tidak lagi perlu melakukan tes PCR," kata dr. Nyoman Antari.
 
Secara kumulatif, kata dia, jumlah warga yang terinfeksi COVID-19 di Kota Jayapura tercatat 15.119 orang. Dari jumlah itu, 276 orang meninggal akibat COVID-19.

Pewarta : Evarukdijati
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024