Biak (ANTARA) - Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) Mahendra Siregar bersama Pemerintah Kabupaten Biak Numfor menginginkan agar pelaksanaan konferensi pertama Analisis Papua Strategis (APS) di Biak dapat memberikan dampak kepada peningkatan ekonomi masyarakat dan daerah.
"Apa yang menjadi harapan Pemkab Biak Numfor dengan dijadikan Biak tempat konferensi APS supaya kita dukung bersama," kata Wamenlu Mahendra Siregar saat membuka konfrensi APS pertama di Biak, Kamis.
Wamenlu mengakui, pelaksanaan konferensi APS di Biak menjadi penting dan strategis karena akan membantu pemerintah dalam mencarikan solusi terhadap berbagai persoalan pembangunan di Provinsi Papua.
Mahendra juga mengutarakan harapannya agar dengan keterlibatan APS dapat memperkuat sinergi dengan pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Papua.
"Satukan persepsi dan sinergitas yang solid dalam mendukung program pemerintah guna mewujudkan masyarakat Papua yang sejahtera," ujar Wamenlu.
Sementara itu, Plh Sekda Biak Lod Yensenem menegaskan, Pemkab Biak Numfor menyambut positif dipilihnya Biak menjadi tempat penyelenggaraan konferensi APS.
"Dengan kegiatan konferensi APS diharapkan memberikan dampak perekonomian ke masyarakat dan daerah,"ungkap Plh Sekda Lod Yensenem menyampaikan ucapan selamat datang konferensi APS di Biak.
Kegiatan konferensi APS pertama di 28-30 April 2022 akan membahas berbagai implementasi kebijakan program pembangunan otonomi khusus Papua dan strategi percepatan pembangunan peningkatan kesejahteraan masyarakat di tanah Papua.
"Apa yang menjadi harapan Pemkab Biak Numfor dengan dijadikan Biak tempat konferensi APS supaya kita dukung bersama," kata Wamenlu Mahendra Siregar saat membuka konfrensi APS pertama di Biak, Kamis.
Wamenlu mengakui, pelaksanaan konferensi APS di Biak menjadi penting dan strategis karena akan membantu pemerintah dalam mencarikan solusi terhadap berbagai persoalan pembangunan di Provinsi Papua.
Mahendra juga mengutarakan harapannya agar dengan keterlibatan APS dapat memperkuat sinergi dengan pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Papua.
"Satukan persepsi dan sinergitas yang solid dalam mendukung program pemerintah guna mewujudkan masyarakat Papua yang sejahtera," ujar Wamenlu.
Sementara itu, Plh Sekda Biak Lod Yensenem menegaskan, Pemkab Biak Numfor menyambut positif dipilihnya Biak menjadi tempat penyelenggaraan konferensi APS.
"Dengan kegiatan konferensi APS diharapkan memberikan dampak perekonomian ke masyarakat dan daerah,"ungkap Plh Sekda Lod Yensenem menyampaikan ucapan selamat datang konferensi APS di Biak.
Kegiatan konferensi APS pertama di 28-30 April 2022 akan membahas berbagai implementasi kebijakan program pembangunan otonomi khusus Papua dan strategi percepatan pembangunan peningkatan kesejahteraan masyarakat di tanah Papua.