Sentani (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jayapura, Papua, meminta organisasi perangkat daerah (OPD) bersama masyarakat setempat mengembangkan ekonomi kreatif bagi Orang Asli Papua (OAP) di daerah ini.
Penjabat (Pj) Bupati Jayapura Semuel Siriwa, di Sentani, Sabtu, mengatakan ekonomi kreatif harus terus didorong dan dikembangkan oleh masyarakat OAP di 139 kampung dan lima kelurahan.
“Apa itu ekonomi kreatif, sebuah konsep ekonomi yang menggabungkan kreativitas, pengetahuan dan keahlian dalam kegiatan produksi dan distribusi barang dan jasa,” katanya.
Menurut Pj Bupati, konsep yang ditawarkan oleh Presiden dan Wakil Presiden RI Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sangat baik dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat ekonomi lemah.
“Dalam ekonomi kreatif mengutamakan nilai intelektual dan kreativitas pada perputaran ekonomi,” ujarnya.
Oleh sebab itu, kata dia lagi, OPD terkait harus mampu memberikan pemahaman kepada masyarakat dalam mengembangkan ekonomi kreatif.
“Teman-teman OPD harus lebih banyak membuat pelatihan dalam pengembangan diri masyarakat, sehingga mereka tahu potensi apa yang ada dalam dirinya,” katanya.
Dia menambahkan, pada pengembangan ekonomi kreatif juga dapat digabungkan nilai-nilai budaya, seni dan warisan lokal dalam menciptakan inovasi produk ekonomi.
“Dalam pengembangan produk harus mengutamakan sumber daya yang ada di sini, sehingga potensi kedaerahan juga ikut terangkat,” ujarnya lagi.