Biak (ANTARA) - Arus balik liburan Natal dan tahun baru 2023 penumpang kapal laut PT Pelayaran Indonesia (Pelni) yang berangkat dari pelabuhan Biak, Papua pada Kamis malam dengan tujuan Biak-Jayapura meningkat hingga 700-800 orang.

"Dari Kamis siang tiket kapal KM Ciremai sudah terjual 300-an penumpang membeli tiket untuk keberangkatan tujuan Biak-Jayapura, " sebut Kepala cabang PT Pelni (Persero) Biak Budi Wibowo menanggapi arus balik liburan Natal dan tahun penumpang kapal di Biak, Kamis.

Ia mengatakan, untuk layanan kapal penumpang pelabuhan laut Biak akan dilayani dua kapal yakni KM Sinabung dan KM Ciremai.

Untuk KM Ciremai sesuai jadwal akan berangkat tujuan Biak-Jayapura pada 12 Januari 2023.

Kapal tiba dari Jayapura ke Biak dan berangkat kembali 15 Januari 2023 dengan rute keberangkatan tujuan Manokwari, Sorong, Bau-Bau, Makassar, Surabaya dan Tanjung Priok Jakarta.

Sedangkan untuk kapal KM Sinabung tiba pada Sabtu 14 Januari berangkat tujuan Biak-Jayapura.

Dan kapal kembali tiba dari Jayapura untuk berangkat pada 15 Januari 2023 dengan tujuan keberangkatan Biak-Manokwari, Sorong, Bacan, Ternate, Bitung, Banggai, Bau-Bau, Makassar dan Tanjung Perak Surabaya.

Hingga, Kamis pukul 17.00 WIT para pemudik kapal laut sebagian orang tua bersama anak-anak tampak masih ramai ingin membeli tiket kapal laut di kantor PT Pelni (Persero) Jalan Sudirman Biak Kota.

"Saya mau beli tiket untuk kembali ke Jayapura dengan KM Ciremai," ujar Mansar, warga Biak saat membeli tiket kapal.

Pada layanan angkutan libur Natal dan tahun baru 2023 untuk memenuhi kebutuhan penumpang kapal laut pihak PT Pelni menambah satu kapal KM Labobar.

Pewarta : Muhsidin
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024