Jayapura (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Papua mengemukakan program pembangunan sumber daya manusia (SDM) menjadi perhatian penting di daerah setempat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.

Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Pemprov Papua Derek Hegemur di Jayapura, Senin, mengatakan dengan program pembangunan sektor SDM maka semua sektor akan berkaitan, seperti pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan infrastruktur di daerah berjuluk "Bumi Cenderawasih" itu.

“Pembangunan pada sektor SDM itu sudah mencakup semuanya sehingga bagaimana hal ini yang terus kami dorong agar peningkatan SDM tersebut bisa terlaksana dengan baik,” katanya.

Ia menyebut pendidikan menjadi salah satu kunci atas arah pembangunan SDM agar warga menjadi pekerja keras yang dinamis, produktif, terampil, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi.

“Kemudian didukung dengan kerja sama industri dan talenta global,” ujarnya.

Dia mengemukakan perlunya langkah-langkah inovatif, kreatif, serta kemauan yang kuat agar dapat terwujud SDM Papua yang unggul.

“Untuk itu kepada seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) setempat kami berharap dapat lebih optimalkan lagi tugas, fungsi, dan kinerja agar masyarakat terlayani sekaligus merespons apa yang diinginkan,” katanya.

Sejauh ini, katanya, program pembangunan SDM sudah berjalan baik, dilihat berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) setempat di mana persentase penduduk miskin pada Maret 2023 sebesar 26,03 persen, mengalami penurunan sebesar 0,77 persen poin terhadap September 2022, serta 0,58 persen poin terhadap Maret 2022.


Pewarta : Qadri Pratiwi
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024