Timika (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mimika, Provinsi Papua Tengah menegaskan pembawa Baki Bendera dalam Upacara Bendera memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan RI di Mimika dan Jakarta (Istana Merdeka) pada Kamis merupakan putri asli dari Papua.

Penjabat Bupati Mimika Valentinus S. Sumito di Timika, Kamis, mengatakan pembawa Baki Bendera Merah Putih bernama Siti Rukmana Antomina Rumbiak.

“Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Mimika merasa bangga karena putri asli Papua telah memberikan yang terbaik bagi daerah,” katanya.

Dalam Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta (17/8/2023), pembawa baki Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Lilly Indriani Suparman Wenda juga berasal dari Papua. Saat ini, Lilly menempuh pendidikan di SMAN 1 Wamena.

Khusus di Mimika, Valentinus memberikan apresiasi yang tinggi bagi seluruh Pasukan Pengibar Bendera Kabupaten Mimika yang telah menjalankan tugas mengibarkan Sang Saka Merah Putih dengan sempurna.

“Kami mengajak siswa-siswi untuk selalu belajar dengan sungguh-sungguh dan mendalami bidang masing-masing seperti Siti Rumbiak yang hari ini menjadi kebanggaan kita,” ujarnya.

Sementara itu, Pembawa Baki Bendera Merah Putih di Mimika, Siti Rukmana Antomina Rumbiak, menjelaskan dirinya sangat bangga dan bersyukur karena mendapat kepercayaan pemerintah daerah pada 2023.

“Orang tua saya tidak tahu jika saya yang menjadi pembawa baki yang mereka tahu saya jadi bagian Pasukan Pengibar Bendera,” kata siswi kelas 10 pada SMA Negeri 1 Timika ini.

Ia menambahkan dirinya mengikuti latihan selama satu bulan dalam bimbingan Polres Mimika. “Selama satu bulan tidak ada kendala dalam mengikuti latihan semua berjalan baik dan lancar sampai hari ini telah menyelesaikan tugas negara yang luar biasa ini,” ujarnya.


Pewarta : Agustina Estevani Janggo
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2025