Sentani (ANTARA) - Kepolisian Resor (Polres) Jayapura memeriksa kesehatan personel tim Satuan Tugas (Satgas) Operasi Ketupat Cartenz 2024 untuk memastikannya dalam kondisi baik.

Hal itu dilakukan dengan pemeriksaan kesehatan kepada setiap anggota Satgas Operasi Ketupat Cartenz yang dilakukan oleh tim Sub Satuan Tugas (Subsatgas) Kedokteran dan Kesehatan (Dokes) Polres Jayapura.

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Jayapura AKBP Fredrickus WA Maclarimboen melalui Kasubsatgas Dokkes Polres Jayapura dr Dessy dalam keterangan tertulisnya di Sentani, Minggu, mengatakan pemeriksaan yang dilakukan ini untuk mendukung kelancaran Operasi Ketupat Cartenz 2024.

“Kami melakukan pemeriksaan kesehatan, khusus kepada anggota personel Operasi Ketupat Cartenz untuk melancarkan pengamanan yang dilakukan selama operasi ini berlangsung,” katanya.

Menurut dr Dessy, langkah ini diambil sebagai upaya menjaga kondisi fisik dan kesehatan personel yang tergabung dalam Satgas Operasi Ketupat Cartenz 2024 agar dapat melaksanakan tugas dengan optimal.

“Atensi Kapolres begitu tinggi untuk dapat menjaga kesehatan dari setiap personel yang tergabung dalam Satgas Operasi Ketupat Cartenz 2024, supaya mereka bisa melaksanakan tugasnya dengan optimal,” ujarnya.

Dia menjelaskan kesehatan dari setiap anggota Satgas Operasi Ketupat Cartenz 2024 saat ini menjadi prioritas Subsatgas Dokkes Polres Jayapura.

“Besar harapan kami bahwa Operasi Ketupat Cartenz 2024 bisa berlangsung dengan baik, aman dan lancar dan tidak ada yang hambatan dalam pelaksanaannya,” katanya.

Dia menambahkan pemeriksaan yang dilakukan yaitu dengan mengecek tekanan darah, mendengar keluhan personel sehingga akan langsung diberikan obat, dan kalau ada terdapat penyakit berat maka langsung dibawa ke puskesmas terdekat atau rumah sakit guna memperoleh penanganan lanjut.

Anggota Personel Satgas Operasi Ketupat Cartenz 2024 terdiri dari aparat Polres Jayapura, pegawai Dinas Perhubungan Kabupaten Jayapura, anggota RAPI, Orari, pegawai Kementerian Perhubungan RI (khusus di Bandara Sentani), anggota TNI.



Pewarta : Yudhi Efendi
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024