Jayapura (ANTARA) - Koramil 1708-02/Biak Utara mendampingi pelaksanaan program posyandu di Kampung binaan Dernafi, Distrik Biak Utara, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Kamis.
Babinsa Koramil 1708-02/Biak Utara Sertu Teguh S dalam siaran pers Penerangan Kodim Biak Numfor kepada Antara di Jayapura, Kamis, mengatakan posyandu merupakan salah satu pelayanan kesehatan yang mestinya di terima oleh masyarakat.
"Karena meliputi penimbangan balita, pemberian makanan, tambahan gizi, Pemberian vitamin untuk balita dan pemeriksaan ibu hamil," katanya.
Menurut Teguh, dalam pelaksanaan posyandu tim kesehatan juga mengontrol sampai di mana angka Kecukupan gizi bagi balita dan ibu hamil sesuai dengan usianya.
"Ini sangat bagus karena untuk menciptakan generasi Papua yang sehat dan kuat," ujarnya.
Dia menambahkan pihaknya berharap agar posyandu di kampung binaan dapat dilaksanakan secara berkesinambungan.
"Supaya bisa memonitor pertumbuhan dan perkembangan balita yang ada di kampung," katanya lagi.
Sementara itu seorang kader posyandu Lince Arwam mengapresiasi kehadiran babinsa dalam mendampingi saat pelaksanaan pelayanan kesehatan.
"Terima kasih untuk babinsa yang senantiasa menjaga keamanan di kampung terutama kegiatan posyandu," katanya.
Berita Terkait
Koramil 1708-02/Biak Utara: Dibutuhkan kerja sama menciptakan kamtibmas
Minggu, 6 November 2022 16:08
Koramil ajak siswa SMAN 1 Biak Utara jaga toleransi umat beragama
Senin, 13 Juni 2022 16:50
Babinsa Biak Utara dukung program pembangunan kampung binaan
Jumat, 3 Juni 2022 16:40
Babinsa Biak Utara bangun kemanunggalan TNI AD bersama anak usia dini
Rabu, 1 Juni 2022 18:34
Ketua Timsel: Kuota 30 persen perempuan OAP anggota DPRK wajib terisi
Jumat, 15 November 2024 2:26
Pemkot Jayapura mendorong sineas lokal berkarya lebih profesional
Jumat, 15 November 2024 2:22
Pemkab Biak alokasikan Rp2,5 miliar pemilihan anggota DPRK otsus
Jumat, 15 November 2024 2:21
Disdikbud Kota Jayapura fokus perbaiki tata kelola PPDB dan guru PPPK
Jumat, 15 November 2024 2:19