Jayapura (Antara Papua) - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sarmi, S Alberth Kiky Wenggy berharap momentum HUT ke-71 Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2016 dapat membangkitkan semangat nasionalisme masyarakat dalam bersinergi dengan pemerintah untuk membangun daerah.

"Kiranya Dirgahayu RI ke-71 ini menjadi momentum kebangkitan nasionalisme dalam hati rakyat Sarmi," katanya melalui pesan singkat kepada Antara di Kota Jayapura, Papua, Rabu.

Pada momentum HUT Kemerdekaan ini, Wenggy mengajak segenap lapisan masyarakat Sarmi untuk bergandeng tangan, bahu-membahu dan bersatu dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)

"Kepada semua komponen masyarakat Sarmi, marilah bergandeng tangan membangun Sarmi dengan kasih Tuhan tanpa memandang SARA dalam bingkai NKRI," ajaknya.

Selain itu, Wenggy juga mengajak masyarakat di Kota Ombak, julukan Kabupaten Sarmi untuk ikut serta menyukseskan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak yang proses dan pentahapannya sedang berlangsung.

"Saya harapkan warga Sarmi untuk menyukseskan Pilkada serentak pada 2017 mendatang dengan menyalurkan atau menggunakan hak politiknya sesuai dengan pilihan hati," katanya.

Wenggy mengatakan momentum HUT ke-71 Kemerdekaan RI di Sarmi juga diikuti dengan sejumlah perlombaan yang digelar di tiap kampung dan distrik, dimana warga terlibat aktif dalam kegiatan masyarakat itu.

"Tentunya berbagai perlombaan menyambut HUT RI digelar di kampung-kampung," katanya. (*)

Pewarta : Pewarta: Alfian Rumagit
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024