Timika (Antara Papua) - Dinas Pendidikan Dasar dan Kebudayaan (Dispendasbud) Kabupaten Mimika, Provinsi Papua, akan menyebar sebanyak 120 guru ke sejumlah Sekolah Dasar (SD) di pedalaman.
Kepala Dispendasbud Mimika, Jenny O. Usmanny di Timika, Selasa, mengatakan langkah tersebut dimaksudkan untuk mengatasi kekurangan guru di wilayah pedalaman.
Hal itu karena hingga kini masih banyak sekolah di pedalaman, pesisir pantai dan pegunungan mengalami kekurangan guru.
Jenny juga mengatakan bahwa distribusi guru ke pedalaman juga bertujuan untuk meningkatkan partisipasi pendidikan khusus di wilayah pedalaman.
"Partisipasi pendidikan khusus di wilayah pegunungan minim dan itu disebabkan oleh tingkat kehadiran guru di tempat tugas yang juga rendah," katanya.
Ia mengaku secara umum, tingkat partisipasi pendidikan di pedalaman minim. Hal yang sama juga terjadi di wilayah pesisir.
Namun Jenny mengakui bahwa pihaknya masih mempelajari penyebab yang mempengaruhi tingkat partisipasi pendidikan anak-anak usia sekolah di pesisir Pantai Mimika.
Ia menduga, tingkat partisipasi di pesisir juga dipengaruhi oleh kehadiran guru dan tingkat kreativitas guru untuk mengajak siswa ke sekolah dan tidak mengikuti orang tua pergi mencari makanan.
Dispendasbud Mimika, kata Jenny akan fokus pada pembinaan kualitas guru. Lebih dari pada pembangunan fasilitas pendidikan.
Pihaknya menargetkan 2018, membaca, menulis dan menghitung (3M) tuntas di Mimika. (*)
Kepala Dispendasbud Mimika, Jenny O. Usmanny di Timika, Selasa, mengatakan langkah tersebut dimaksudkan untuk mengatasi kekurangan guru di wilayah pedalaman.
Hal itu karena hingga kini masih banyak sekolah di pedalaman, pesisir pantai dan pegunungan mengalami kekurangan guru.
Jenny juga mengatakan bahwa distribusi guru ke pedalaman juga bertujuan untuk meningkatkan partisipasi pendidikan khusus di wilayah pedalaman.
"Partisipasi pendidikan khusus di wilayah pegunungan minim dan itu disebabkan oleh tingkat kehadiran guru di tempat tugas yang juga rendah," katanya.
Ia mengaku secara umum, tingkat partisipasi pendidikan di pedalaman minim. Hal yang sama juga terjadi di wilayah pesisir.
Namun Jenny mengakui bahwa pihaknya masih mempelajari penyebab yang mempengaruhi tingkat partisipasi pendidikan anak-anak usia sekolah di pesisir Pantai Mimika.
Ia menduga, tingkat partisipasi di pesisir juga dipengaruhi oleh kehadiran guru dan tingkat kreativitas guru untuk mengajak siswa ke sekolah dan tidak mengikuti orang tua pergi mencari makanan.
Dispendasbud Mimika, kata Jenny akan fokus pada pembinaan kualitas guru. Lebih dari pada pembangunan fasilitas pendidikan.
Pihaknya menargetkan 2018, membaca, menulis dan menghitung (3M) tuntas di Mimika. (*)