Jayapura (Antaranews Papua) - Dewan Pimpinan Daerah Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Provinsi Papua menargetkan tetap mempertahankan lima kursi yang kini dimiliki di Dewan Perwakilan Rakyat Papua (DPRP).

Ketua DPD Partai Hanura Provinsi Papua Hengky Kayame, di Jayapura, Jumat, mengatakan lima kursi ini merupakan dasar bagi pihaknya untuk mempersiapkan kadernya dalam ajang pemilihan legislatif (pileg) yang akan digelar pada 2019.

"Jadi anggap saja lima kursi yang dimiliki di DPRP ini sudah masuk dalam kantong, sehingga tinggal ditambah satu atau dua," katanya.

Menurut Hengky, untuk mempertahankan lima kursi ini, bahkan rencana untuk menambahnya dibutuhkan kesolidan kader-kader Hanura.

"Untuk itu, kami sengaja menggelar pertemuan guna menyatukan kekuatan baik dari kabupaten, provinsi hingga di pusat," ujarnya.

Dia menjelaskan pihaknya juga tetap mempertahankan kuota perempuan sebanyak 30 persen dalam pencalonan anggota legislatif 2019.

"Sesuai dengan peraturan yang ditetapkan oleh KPU RI bahwa kuota perempuan tetap 30 persen sehingga kami juga memperhatikan hal tersebut," katanya.

Dia menambahkan pihaknya tidak dapat berjalan jika hanya terdiri dari kader-kader laki-laki saja sehingga kuota perempuan ini harus dipenuhi dan berkoordinasi memenangkan tambahan kursi bagi Hanura.

Pewarta : Hendrina Dian Kandipi
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024