Jayapura (ANTARA) - Pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer (UNBK) dan ujian nasional kertas pensil (UNKP) tingkat SMK di Papua berlangsung lancar.

"Ujian baik UNBK dan UNKP yang dilaksanakan sejak Senin (25/3) diikuti 8.899 pelajar tersebar di 136 sekolah," kata Ketua Panitia Ujian Nasional Dinas Pendidikan Papua Laorens Wantik kepada Antara di Jayapura, Selasa.

Ia mengatakan UNKP yang dilaksanakan di Kenyam, Kabupaten Nduga hanya diikuti 11 pelajar karena tujuh orang lainnya tidak hadir hingga Selasa (25/3).

Sedangkan pelaksanaan UNBK untuk pelajar di SMK 5 (penerbangan) Doyo dipindahkan ke SMA 1 Sentani akibat sekolah mereka terkena banjir bandang, dan SMK Negeri 8 Waena dipindahkan ke SMA Yapis.

"Secara keseluruhan tidak ada masalah termasuk jaringan telekomunikasi," kata Wantik.

Ia mengatakan bagi pelajar yang tidak bisa mengikuti ujian dengan alasan yang jelas diberi kesempatan untuk mengikuti ujian susulan yang akan dilaksanakan seminggu setelah masa ujian tersebut.

"Silakan datang melapor dengan disertai alasan yang jelas sehingga mereka dapat diikutsertakan dalam ujian susulan," kata Laorens Wandik.

Pewarta : Evarukdijati
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024