Waisai (ANTARA) - Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat, menggelar pelatihan wisata kars bagi pemandu wisata atau guide anggota HPI di Misool dan Kofiau.

Pelatihan digelar 21- 26 September 2019 yang dimulai dari kampung Fafanlap, Distrik Misool Selatan, Sabtu, yang diikuti oleh 22 peserta.

Pelatihan dibuka oleh Kepala Kampung Fafanlap, M. Yasin Wainsaf yang berharap pelatihan tersebut dapat meningkatkan kualitas pemandu wisata Misool terlebih khusus masyarakat kampung Fafanlap.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada HPI Raja Ampat yang memberikan pelatihan bagi pemandu wisata Misool terlebih khusus Fafanlap," ujarnya.

Dia berharap pelatihan pemandu wisata yang diberikan HPI bagi pemandu wisata Fafanlap Misool terus berlanjut sehingga masyarakat setempat benar-benar menjadi pemandu berkualitas.

Sekretaris DPC HPI Raja Ampat, Maikel Sada yang memberikan keterangan terpisah, mengatakan bahwa program pelatihan pemandu wisata tersebut bertujuan untuk meningkatkan kuantitas sumber daya manusia pemandu wisata di Misool dan Kofiau.

Dia mengatakan program pelatihan tahun ini khusus Misool lebih difokuskan pada kepemanduan wisata kars teori dan praktek. Sedangkan Kofiau pelatihan pemandu wisata kars dan pemandu wisata minat khusus burung teori serta praktek.

Pemateri pelatihan pemandu wisata kars Misool dan Kofiau adalah Ketua Bidang Minat Khusus DPP HPI Adi Susanto sebagai pemandu ahli yang tergabung dalam Ikatan Ahli Geologi Indonesia. Sedangkan pemateri pemandu wisata minat khusus burung adalah Pengurus DPD HPI Papua Barat Charles Roring.

"Kami berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan pelatihan ini, terutama dukungan dana abadi dari pendonor USAID dan CI yang disalurkan oleh Yayasan Kehati. Terima kasih pula kepada pihak TNC mendorong pelaksanaan pelatihan serta berharap pelatihan tersebut bermanfaat bagi pemandu wisata Misool dan Kofiau," ujarnya.

Pewarta : Ernes Broning Kakisina
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024