Jayapura` (ANTARA) - Sebanyak sembilan peserta mengikuti tes psikologi dalam rekrutmen proaktif Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) perawat dan bidan TA 2020 di ruang media center Bidang Humas Polda Papua.

"Kegiatan itu dipimpin  Kabag Psikologi AKBP Penri Erison didamping seluruh panitia psikologi penerimaan Bakomsus perawat dan bidan TA 2020 Polda Papua," kata Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM Kamal di Kota Jayapura, Selasa. 

Selain itu, kata dia, ada juga tim pengawas internal dari Paminal Polda Ppaua yakni Kompol Sujono dan tim, Itwasda Kompol Fauzan dan tim serta dari pengawas eksternal saudari Merlin.

"Jumlah peserta penerimaan Bakomsus perawat dan bidan Polri TA 2020 Polda Papua dan Papua Barat sebanyak 9 orang," kata Kamal. 

Untuk Bakomsus perawat dari Polda Papua sebanyak delapan orang terdiri enam orang pria dan dua wanita, sedangkan Bakomsus perawat Polda Papua Barat sebanyak satu orang pria.

Kabag Psikologi AKBP Penri Erison mengatakan para peserta dalam melaksanakan tes atau pun pemeriksaan psikologi, para perserta diarahkan untuk tidak banyak berfikir atau rileks. 

"Agar dalam mengerjakan soal pemeriksaan psikologi bisa dengan teliti, jangan terburu-buru namun cepat dan percaya kepada kemampuan diri sendiri," katanya.

Tes atau pun pemeriksaan psikologi yang dilaksanakan itu berupa soal dan kunci jawaban dan hasilnya, semua itu langsung melalui sistem yang dimonitor oleh Posko Penerimaan Polri di Mabes Polri.

"Pada tes psikologi kali ini bersifat pemetaan yang artinya tidak ada yang gugur. Dan dari hasil pelaksanaan pemeriksaan psikologi seleksi Ditktuk Bakomsus perawat dan bidan TA 2020 Polda Papua delapan orang mendapatkan nilai di atas 61, sedangkan satu orang lainnya mendapatkan nilai di bawah 60," katanya.
 

Pewarta : Alfian Rumagit
Editor : Muhsidin
Copyright © ANTARA 2024