Biak (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Biak Numfor, Papua, bersama peserta upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2 Mei 2024 menggunakan Bahasa Biak dan pakaian adat sebagai implementasi Kurikulum Merdeka Belajar.
"Hari ini jajaran ASN, siswa sekolah, dan guru, memakai pakaian adat dan berbahasa daerah selama mengikuti upacara Hardiknas," ujar Penjabat (Pj) Bupati Biak Numfor Sofia Bonsapia di Biak, Kamis
Ia berharap dengan peringatan Hardiknas 2 Mei dapat meningkatkan kualitas pendidikan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kabupaten Biak Numfor.
Atas nama Pemkab Biak Numfor, ia menyampaikan penghargaan dan penghormatan kepada para guru, orang tua, dan sekolah, yang turut berkontribusi membangun SDM orang asli Papua pada semua satuan pendidikan.
Pj Bupati mengutip pidato Mendikbudristek Nadiem Makarim mengajak seluruh elemen bangsa untuk bergerak bersama, bahu membahu, dalam melanjutkan transformasi pendidikan melalui Gerakan Merdeka Belajar.
"Dengan Merdeka Belajar siswa dalam menempuh pendidikan dapat berkreasi, berinovasi, dan mewujudkan Profil Pelajar Pancasila dalam lingkungan keluarga, masyarakat dan sekolah," sebut Sofia.
Meski suasana Kota Biak diguyur hujan sejak pagi, tetapi pelaksanaan puncak perayaan Hardiknas 2 Mei 2024 berlangsung khidmat.
Pada perayaan Hardiknas ditampilkan juga tarian Nusantara yang diperagakan siswa SMK Yapis Biak. Selain itu ada penampilan marching band SMA Negeri 1 Biak Kota yang memeriahkan Hardiknas tingkat Kabupaten Biak Numfor.
Berita Terkait
Siswa di Biak Numfor gunakan pakaian adat Nusantara peringati Hardiknas
Rabu, 3 Mei 2023 1:34
Pemkab Biak Numfor canangkan pengelolaan transaksi keuangan digital SMAN 1
Selasa, 2 Mei 2023 15:43
Ribuan siswa Biak jalan sehat peringati Hardiknas
Sabtu, 29 April 2017 9:46
DPRK Biak Numfor minta OPD tingkatkan kinerja pungutan PAD
Jumat, 15 November 2024 14:06
Ketua Timsel: Kuota 30 persen perempuan OAP anggota DPRK wajib terisi
Jumat, 15 November 2024 2:26
Pemkab Biak alokasikan Rp2,5 miliar pemilihan anggota DPRK otsus
Jumat, 15 November 2024 2:21
Perda pengakuan hak adat Biak bentuk perlindungan budaya daerah
Kamis, 14 November 2024 13:32
Satgas pengawasan Biak kurangi antrean kendaraan beli BBM bersubsidi
Kamis, 14 November 2024 2:55