Kepulauan Yapen (ANTARA) - Personel TNI Babina Koramil 1709-01 Kodim 1709 Yapen Waropen Sertu La Pili  hadir di tengah masyarakat  Kampung Imboriawa Distrik Kepulauan Ambai Kabupaten Kepulauan Yapen dengan ikut membantu membangun rumah warga binaan Agus Wanggai, Minggu.

Keluarga Agus Wanggai berterima kasih atas bantuan Babinsa dalam ikut membantu meringankan beban masyarakat guna menyelesaikan pembangunan rumahnya di Kampung Imbonariawa distrik Kepulauan Ambai

Babinsa Sertu La Pili mengakui, ia akan berusaha semaksimal mungkin untuk selalu siap memberikan bantuan warga binaan dalam suka maupun duka, karena kesejahteraan warga binaannya adalah tujuan utama dari tugas dan tanggungjawabnya sebagai aparat kewilayahan,

"Melalui kegiatan seperti ini dapat menjalin kemanunggalan TNI bersama rakyat. Ya, keberadaan Babinsa akan diterima seluruh masyarakat dan dapat menjadi sarana pembelajaran bagi masyarakat untuk melestarikan budaya gotong-royong,"ujarnya.

Pewarta : Muhsidin
Editor : Editor Papua
Copyright © ANTARA 2024